MOTOR Plus-Online.com - Jenderal Hoegeng, polisi jujur pertama yang mewajibkan penggunaan helm.
Kalau brother masih awam, salah satu tokoh yang mencetuskan pemakaian helm ketika riding adalah mantan Kapolri, Hoegeng Iman Santoso.
Dikutip dari Tabloid MOTOR Plus edisi NO. 282/V.SABTU, 24 Juli 2004 dalam artikel "Almarhum Hoegeng Iman Santoso: Polisi Jujur Pertama Wajibkan Helm", begini sejarah singkatnya.
Ternyata, beliau adalah orang pertama yang mewajibkan bikers harus pakai helm, dan pembonceng duduk sejajar dengan pengendara alias tidak miring.
Baca Juga: Jenderal Hoegeng Tak Punya Rumah, Pernah Tolak Pemberian Motor Lambretta
Baca Juga: Saat Menjabat Kapolri, Jenderal Hoegeng Sering Bersepeda Tanpa Dikawal
Sayang, keputusannya disambut protes beberapa pihak pada waktu itu.
Bahkan, beliau malah difitnah kerjasama dengan produsen helm untuk mencari keuntungan pribadi.
Alhasil, niat baik yang beliau cetuskan ini gagal total.
Wajib menggunakan helm ketika riding baru diterapkan sekitar 10 tahun kemudian.
Source | : | Tabloid MOTOR Plus |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR