MOTOR Plus-online.com - Simak syarat-syarat untuk dapat pinjaman dari bank BRI.
Pinjaman dari bank BRI ini disebut Kredit Usaha Rakyat (KUR) Super Mikro.
KUR Super Mikro ini diadakan untuk membantu para pelaku UMKM bertahan di masa pandemi Covid-19.
Bagi penerima BLT UMKM program BPUM, bisa langsung login di kur.bri.co.id untuk mengajukan KUR Super Mikro.
Baca Juga: Sikat Pinjaman Tanpa Agunan BRI Hanya Isi Link dari HP Langsung Cair
Baca Juga: Mau Bantuan Rp 2,4 Juta Plus Kredit Tanpa Agunan Rp 10 Juta Sehari Cair dari BRI, Ini Caranya
Selain itu, KUR Super Mikro juga bisa diajukan oleh para pemilik online shop yang bermitra dengan Tokopedia, Shopee, Gojek dan Grab.
Diungkapkan oleh Direktur Bisnis Mikro Bank BRI, Supari, fokus perusahaan saat ini diarahkan untuk menolong dan mendukung UMKM agar bertahan dan mampu bangkit dari tekanan dampak pandemi COVID-19, salah satunya melalui akselerasi penyaluran KUR secara digital.
“Melalui inisiatif ini, diharapkan dapat mempermudah masyarakat mengakses pembiayaan KUR serta meningkatkan penyerapan KUR.
Sehingga kami dapat membantu UMKM untuk terus bertahan di masa pandemi dan usahanya kembali bangkit," kata Supari, Rabu (23/9/2020).
Baca Juga: Sikat Pinjaman Tanpa Agunan Bunga Rendah dari Pemerintah Buruan Ajukan Lewat Bank-bank Ini
Source | : | Surya.co.id |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR