MOTOR Plus-online.com - Brother punya usaha bengkel atau cucian motor siap-siap dapat bantuan Rp 3,5 juta.
Bantuan Rp 3,5 juta dari Kemensos ini khusus untuk bikers yang memiliki usaha sebagai modal tambahan.
Bantuan UMKM Rp 3,5 juta ini rencananya akan disalurkan untuk masyarakat atau bikers yang memenuhi persyaratan.
Bantuan UMKM atau modal usaha ini untuk memperbesar bidang usaha yang tengah dijalankan termasuk belanja kebutuhan perlengkapan bengkel.
Baca Juga: Paket Internet Telkomsel Rp 10 Dapat 10 GB, Begini Cara Dapetinnya
Baca Juga: Cek Bantuan Rp 2,4 Juta dari BRI Online, Bisa Buat Modal Tambal Ban
Pemerintah terus berupaya menekan angka kemiskinan di Indonesia dengan menggelontorkan sejumlah dana bantuan sosial (bansos) selama pandemi corona ini.
Salah satu bantuan sosial/bansos corona adalah program kewirausahaan sosial (Prokus) dari Kementerian Sosial yang memberikan modal usaha hingga Rp 3,5 juta.
Program bantuan sosial/bansos corona tersebut diberikan kepada Penerima Manfaat dari Program Keluarga Harapan ( PKH) yang akan graduasi.
Artinya, mereka yang masih dalam kategori miskin dan rentan miskin, tetapi sudah graduasi karena komponennya tidak terpenuhi.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR