Danilo Petrucci Bocorkan Perbedaan Motor MotoGP KTM Dengan Ducati

Indra Fikri - Rabu, 3 Februari 2021 | 15:00 WIB
Crash.net
Pembalap baru tim Tech3 KTM Factory Racing, Danilo Petrucci membocorkan perbedaan motor MotoGP KTM dengan Ducati.

MOTOR Plus-online.com - Pembalap baru tim Tech3 KTM Factory Racing, Danilo Petrucci membocorkan perbedaan motor MotoGP KTM dengan Ducati.

Petrucci akan menjadi pembalap baru KTM di MotoGP 2021.

"Binder dan Oliveira adalah dua pembalap yang sangat kuat yang telah menjadi bagian dari dunia KTM sejak usia yang sangat muda," kata Danilo Petrucci.

Dia juga berbicara tentang rekan setimnya Iker Lecuona yang sedikit lebih tinggi dari keduanya.

Baca Juga: Danilo Petrucci Ingin Bertahan di MotoGP Sampai Jadi Pembalap Tertua

Baca Juga: Danilo Petrucci Ngaku Sudah Jajal Motor KTM Sebanyak 3 Kali, Tapi...

“KTM tidak terlalu kecil untuk saya."

"Saya segera menemukan ergonomi yang bagus. Pastinya, dari segi bentuk dan aerodinamika, KTM punya konsep berbeda," ungkap Danillo Petrucci.

"Windshield lebih kecil, tapi kami menjalani hari yang panjang di wind tunnel hanya untuk memastikan semuanya baik-baik saja,” lanjutnya.

“KTM mengandalkan pengalaman saya. Mereka memiliki tiga pembalap muda dan cepat. Saya yang paling dewasa,” tambah Petrucci.

Karena itu, dia harus menunjukkan keandalan dan memberikan hasil maksimal meskipun menjadi yang terakhir datang di pabrikan asal Mattighofen.

Baca Juga: Kenapa Nih, Danilo Petrucci Bilang KTM Kesempatan Terakhir Di MotoGP, Kode Pensiun

Tantangan semakin besar karena Petrucci hanya memiliki kontrak satu tahun.

"Saya tidak menetapkan tujuan apa pun, saya jelas ingin menang lagi, menang dengan dua pabrikan berbeda adalah sesuatu yang dilakukan oleh pembalap yang hebat," sebutnya.

"Ini tantangan yang masuk akal, tapi saya tidak punya ekspektasi," lanjut Petrucci.

"Selama dua tahun terakhir, saya memenangkan satu balapan setiap tahun."

"Jadi saya ingin terus maju, dan mungkin bahkan menaikkan target sedikit,” tutup Danilo Petrucci dalam wawancara dengan Motosprint.

Baca Juga: Lah, Danilo Petrucci Berterima Kasih Kepada Bos Ducati Karena Segera Memecatnya di Awal MotoGP 2020

Source : Paddock-GP.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular