Keren, Cara Juara Dunia MotoGP 2020 Pilih Nomor Start Tahun Ini

Joni Lono Mulia - Minggu, 7 Februari 2021 | 07:58 WIB
Twitter/HoanMirOfficial
Joan Mir pilih angka 36 atau 1 buat nomor start di MotoGP 2021? Fanatikan MotoGP bisa ikut polling soal NuMIRology buat musim ini

MOTOR Plus-online.com - Keren, juara dunia MotoGP 2020 Joan Mir punya cara menentukan nomor start musim ini, pakai istilah keren NuMIRology.

Sebagai juara dunia MotoGP 2020 Joan Mir punya hak istimewa untuk mengenakan angka spesial sebagai nomor start di MotoGP 2021, yaitu angka 1.

Yup, angka 1 adalah khusus diberikan buat pembalap MotoGP yang juara dunia musim sebelumnya.

Nah, pembalap MotoGP Joan Mir berhak menggunakan angka 1 sebagai nomor start-nya di MotoGP 2021.

Baca Juga: Joan Mir Yakin Jadi Favorit Juara Dunia MotoGP 2021, Asal....

Baca Juga: Makin Penasaran, Juara Dunia MotoGP Jawab Pakai Nomor Berapa Tahun Ini

Namun demikian, sepanjang sejarah MotoGP 4-Tak sejak 2002, terbilang jarang pembalap MotoGP juara dunia pakai angka 1 sebagai nomor start.

MOTOR Plus mencatat sejak rentang 2002 hingga 2020 lalu hanya beberapa kesempatan atau pembalap yang mengenankan angka 1 sebagai nomor start.

Sebut saja mendiang Nicky Hayden (2007), Casey Stoner (2008) dan (2012) kemudian Jorge Lorenzo (2011).

Selain itu, fakta buat juara dunia MotoGP musim sebelumnya dan pakai angka 1 sebagai nomor start di tahun selanjutnya hasilnya gagal mempertahankan juara dunia.

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular