MOTOR Plus-online.com - Syarat untuk dapat pinjaman yang jumlahnya sampai Rp 500 juta, salah satunya KTP.
Pinjaman ini diberikan oleh bank BRI, yang ditujukan untuk para pelaku UMKM.
Jadi kalau brother punya UMKM dan sedang kurang modal, bisa nih coba pinjam ke bank BRI.
BRI sendiri menyiapkan 3 kategori pinjaman yang bisa dipilih pelaku UMKM.
Baca Juga: 5 Cara Dapatkan Pinjaman BRI Buat Bengkel Brother, Buruan Daftar
Baca Juga: Ambil Pinjaman Tanpa Agunan untuk 57 Juta Orang Dari BRI Dibagi-bagi Ajukan Online Nih Syaratnya
1. Pinjaman Program
Pinjaman Program adalah jenis pinjaman untuk suatu program tertentu, jadi tidak semua orang bisa mengajukan pinjaman.
Ada 3 Pinjaman Program yang diberikan untuk UMKM yaitu Kredit Pangan, Resi Gudang, dan Kredit Kemitraan.
Kredit pangan
Kredit Pangan merupakan salah satu jenis pinjaman yang diperuntukan bagi pelaku usaha yang bergerak di bidang pangan.
Untuk persyaratan Kredit Pangan, peminjam harus memiliki usaha yang telah berjalan aktif selama kurang lebih 1 tahun atau selama 2 kali siklus tanam, memenuhi dokumen yang telah ditetapkan seperti Akta Pendirian Usaha, TDP, SIUP, SITU, dan IUMK, dan melampirkan identitas diri.
Baca Juga: Ada Pinjaman Uang Sampai Rp 500 Juta di BRI, Ini Syarat dan Caranya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR