Pengganti Valentino Rossi Inginkan Bobot Yamaha YZR-M1 Lebih Ringan

Indra Fikri - Minggu, 21 Februari 2021 | 16:30 WIB
Yamaha Motor Racing srl
Pengganti Valentino Rossi di tim pabrikan Yamaha, Fabio Quartararo inginkan bobot Yamaha YZR-M1 yang lebih ringan.

MOTOR Plus-online.com - Pengganti Valentino Rossi di tim pabrikan Yamaha, Fabio Quartararo inginkan bobot Yamaha YZR-M1 yang lebih ringan.

Pada musim MotoGP 2020 dia sedikit tersesat ketika masalah teknis menghalanginya untuk melanjutkan balapan menuju gelar juara dunia.

“Saya pikir, saya adalah pembalap yang cukup sensitif, saya bisa merasa senang jika ada sesuatu yang berubah atau tidak," kata Fabio Quartararo.

"Menurut saya, ini benar-benar salah satu kekuatan saya. Dan mengembangkan motor itu cukup penting,” lanjutnya.

Baca Juga: Terungkap, Ini Perbedaan Motor MotoGP Vinales Dengan Quartararo

Baca Juga: Dua Pembalap Pabrikan Yamaha Bicara Soal Peran Penting Cal Crutchlow

Kepindahan Valentino Rossi ke tim satelit menciptakan suasana baru di garasi pabrik Yamaha.

Perkembangan YZR-M1 akan dimulai pada MotoGP saat ini, mengikuti arah test rider baru Cal Crutchlow dan feedback dari Quartararo dan Vinales.

Masih harus dilihat seberapa besar komentar pembalap akan mempengaruhi pengembangan motor prototipe terseebut.

“Pada akhirnya sulit karena Vale, raja MotoGP, sudah pasti membawa banyak uang."

"Saya harap saya bisa membawa banyak hal positif juga," sebut Fabio Quartararo.

Baca Juga: Ada Warisan Valentino Rossi Di Tim Yamaha MotoGP Pembalap Ini

"Tetapi jika saya harus memilih satu hal."

"Saya akan mengatakan: ketika kami mencoba sesuatu, saya memiliki perasaan yang hebat tentang motor untuk memberikan feedback yang jelas tentang perubahan yang dilakukan," tambahnya.

"Saya rasa saya bisa membantu Yamaha untuk mengikuti arah yang jelas ,” lanjut Fabio Quartararo.

Keyakinan penuh dalam pekerjaan yang dilakukan oleh teknisi Yamaha, ada dua permintaan, yaitu lebih banyak cengkeraman pada roda belakang dan top speed lebih tinggi.

“Dari sudut pandang saya, kami harus bekerja pada aerodinamika dan bobot motor,” ungkap Fabio Quartararo.

Baca Juga: Duh, Pembalap Pabrikan Yamaha Mengaku Terkena Covid-19 Desember Lalu

Pembalap berusia 21 tahun itu meminta pengurangan bobot untuk meningkatkan top speed di saat race day atay balapan MotoGP.

“Motor lebih ringan tidak hanya membantu secara mental dan fisik."

"Akan tetapi juga untuk top speed karena dengan bobot yang sedikit lebih ringan motor ini lebih cepat,” jelas Fabio Quartararo.

"Jika kami memiliki tiga pembalap menuju satu arah, dan Cal [Crutchlow] menguji, itu akan sangat membantu kami," sebutnya.

"Saya pikir ini akan menjadi tahun yang baik dan kami akan membuat langkah yang sangat besar dengan motor 2021,” tutup Quartararo.

Source : Corsedimoto.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular