Advertorial

Jangan Belajar Sendiri, Yuk Intip 9 Rekomendasi Tempat Belajar Motor yang Aman

Fathia Yasmine - Kamis, 25 Februari 2021 | 14:54 WIB
Dok. Honda
DAM Safety Riding Center Bandung, salah satu Safety riding center Honda

Motorplus-Online.com – Sebagian besar orang di Indonesia belajar mengendarai motor tanpa pendampingan instruktur dan tempat latihan khusus. Jalan raya menjadi trek latihan dan orang-orang terdekat menjadi pelatihnya.

Keterampilan mengendarai, seperti mengendalikan tekanan gas untuk melaju, konsep pergantian gigi bagi pengguna motor kopling, rem, berbelok, hingga berputar memang dapat dikuasai. Namun, ada satu hal penting yang sering luput dari sesi latihan motor secara mandiri, yaitu penguasaan soal teknik berkendara yang aman (safety riding).

Untuk itu,  PT Astra Honda Motor (AHM) tergerak untuk menyediakan fasilitas latihan berkendara yang aman dan berbasis edukasi dasar (safety riding).  

GM Corporate Communication PT Astra Honda Motor (AHM) Ahmad Muhibbuddin menyebut, saat ini AHM bersama jaringan dealernya telah menyediakan sembilan lokasi pelatihan yang terdiri dari 1 AHM Safety Riding Park dan 8 Safety Riding Center yang tersebar di berbagai lokasi.

Baca Juga: Street Manners: Teknik Pengereman yang Benar, Pakai Berapa Jari?

“Sembilan fasilitas safety riding ini bisa jadi tempat belajar buat masyarakat untuk bersama-sama mengasah skill dan membangun budaya keselamatan berkendara. Para instruktur safety riding kami (AHM) juga siap menemani," ujarnya melalui pernyataan tertulis Senin, (22/2/2021).

AHM menyiapkan 158 instruktur safety riding untuk membantu proses latihan di fasilitas tersebut. Para instruktur ini sudah lulus uji kompetensi Safety Riding Instructor Training (SIT).

Adapun uji kompetensi tersebut terbagi atas pengetahuan dasar safety riding, kemampuan public speaking dan pertolongan kecelakaan, kemampuan mengendarai off road dan big bike, kemampuan menyusun strategi penyampaian materi, hingga kemampuan mendesain training safety riding.

AHM bersama para instruktur kini juga tengah aktif berkampanye mengenai safety riding kepada berbagai elemen masyarakat secara daring. Muhibbudin mengatakan, meski pandemi belum usai, pihaknya berupaya memaksimalkan kampanye safety riding dengan memaksimalkan peran instruktur dan fasilitas yang ada.

Baca Juga: Biar Makin Erat, ARCI Bolmong Chapter Gelar Anniversary Pertama

“Meski dilakukan secara virtual, kreasi edukasi keselamatan berkendara tetap kami lakukan, demi terciptanya pengalaman berkendara yang aman dan menyenangkan bagi semua orang,” kata Muhibbudin.        

Bagi kamu yang ingin berlatih keterampilan mengendarai motor secara aman dan menyeluruh dengan pendampingan instruktur, berikut lokasi kesembilan fasilitas yang dimiliki AHM.

AHM Safety Riding Park, Cikarang, Jawa Barat

Memiliki luas tanah sebesar 8,5 hektare, kamu bisa menemukan area bangunan safety riding berukuran 1,9 hektare yang terdiri atas dua jalur on road seluas 2,2 hektare. Kedua track ini masing-masing terdiri dari area manuver, pengereman, keseimbangan, bumpy dan gravel, serta tanjakan dan turunan.

Bagi kamu yang penasaran dengan sensasi latihan di jalur off road, AHM juga menyediakan fasilitas serupa dengan luas lahan sebesar 1,8 hektare dengan bantuan 9 unit alat simulasi berkendara Honda Riding Trainer (HRT), 74 unit sepeda motor sport, dan 15 unit sepeda motor matik.

Baca Juga: PSBB Jakarta Resmi Diperpanjang, Gimana Kabar Aturan Ganjil Genap?

Kamu yang juga membawa anak atau berasal dari luar kota, AHM juga menyediakan beberapa area khusus seperti kids room dan asrama dengan kapasitas 72 orang, sembilan ruang kelas, satu ruang komputer, ruang olahraga, loker, ruang uji reaksi dengan dua alat pengereman, ruang makan, dan klinik. 

Dok. Honda
Instruktur Safety Riding Honda melakukan pelatihan di AHM Safety Riding Park, Deltamas Cikarang

MSK Safety Riding Center, Serang

Berbeda dengan area Cikarang, lokasi Safety Riding Center AHM justu berada di area milik PT Mitra Sendang Kemakmuran yang berperan sebagai main dealer sepeda motor Honda di Banten.

Fasilitas ini memiliki luas wilayah sebesar 9.680 meter persegi, dengan jalur track road seluas 3.140 meter persegi. Guna melancarkan latihan pengendara, fasilitas ini juga menyediakan area manuver, pengereman, keseimbangan, bumpy, tanjakan, hingga turunan.

Sinar Sentosa Safety Riding Center, Jambi

Sebagai salah satu Safety Riding Center di pulau Sumatera, area ini terletak di main dealer sepeda motor Honda Jambi yang dimiliki oleh PT Sinar Sentosa Primatama. Memiliki luas area sebesar 4.400 meter persegi dengan area track on road seluas 3.596 persegi, di sini kamu bisa menjajal berbagai latihan seperti manuver, pengereman, keseimbangan, dan bumpy.

WMS Safety Riding Center, Tangerang

Dikelola oleh PT Wahana Makmur Sejati, main dealer sepeda motor Honda area Jakarta dan Tangerang. Honda Safety Riding Center ini berada pada area seluas 2.040 meter persegi dengan bangunan seluas 560 meter persegi dan track on road seluas 1.480 meter persegi.

Baca Juga: Street Manners: Bahaya Angin Kencang Saat Hujan, Pakar Safety Bagi-bagi Tips Buat Bikers

Pihak Wahana juga turut melengkapi fasilitas ini dengan area manuver, pengereman, keseimbangan, dan bumpy. Bagi pengendara yang belum memiliki motor, fasilitas ini juga dilengkapi dengan empat unit HRT, tujuh unit sepeda motor sport, dan tujuh unit sepeda motor matic.

Astra Motor Safety Riding Center, Yogyakarta

Berada pada area Astra Motor Yogyakarta, main dealer sepeda motor Honda area Yogyakarta. Honda Safety Riding Center ini memiliki area seluas 1.750 meter persegi, dengan luas bangunan sebesar 567 meter persegi dan track on road seluas 722 meter persegi.

Di mana fasilitas ini juga yang mencakup area manuver, pengereman, keseimbangan, dan bumpy. Selain itu, hadir juga 3 unit HRT, 6 unit sepeda motor sport, 10 unit sepeda motor matic, dan 2 unit sepeda motor cub.

Honda Safety Riding Center yang berada di daerah Gondokusuman ini juga memiliki kids area seluas 72 meter persegi, 2 ruang kelas, ruang loker dan riding gear, serta area community corner.

Baca Juga: Video Fitur Yang Dimiliki Honda CBR600RR Yang Dijual Di Indonesia

MPM Safety Riding Center, Sidoarjo

Terletak di daerah Sedati, Sidoarjo, Jawa Timur. Honda Safety Riding Center ini berada di area PT Mitra Pinasthika Mulia, main dealer sepeda motor Honda area Jawa Timur dan NTT. Memiliki lokasi seluas 5.715 meter persegi dengan luas track on road 4.433 meter persegi, fasilitas ini juga mencakup area manuver, keseimbangan, pengereman dan bumpy.

Selain itu, terdapat bangunan gedung yang berukuran 3.012 meter persegi dengan fasilitas penunjang seperti 6 ruang kelas, ruang riding gear dan loker, ruang makan, klinik, dan tribun berkapasitas 60 orang.

Fasilitas ini pun didukung dengan 13 unit sepeda motor sport, 6 unit sepeda motor matic, dan 1 unit sepeda motor cub.

 CDN Safety Riding Center, Riau

Terletak di kota Pekanbaru, Riau dengan luas area 16.000 meter persegi dan track on road seluas 13.500 meter persegi yang mencakup area manuver, pengereman, dan keseimbangan.

Baca Juga: Ternyata Honda ADV150 Juga Rilis di Malaysia, Harganya Lebih Mahal!

Fasilitas ini juga ditunjang dengan kehadiran 4 unit sepeda motor sport, 1 unit sepeda motor matic dan 1 unit sepeda motor cub. Honda Safety Riding Center ini dikelola oleh PT Capella Dinamik Nusantara, main dealer sepeda motor Honda area Riau.

Indako Safety Riding Center, Medan

Berada pada area PT Indako Trading Company yang merupakan main dealer Honda area Sumatera Utara. Safety Riding Center ini memiliki luas 1,9 hektare dengan luas track sebesar 1,1 hektare yang terbagi menjadi dua bagian.

Adapun bagian tersebut terdiri dari track on road seluas 6.900 meter persegi yang mencakup area manuver, pengereman, keseimbangan, bumpy, tanjakan dan turunan. Selain itu, ada area off road yang memiliki luas 4.500 meter persegi.

Fasilitas ini pun didukung 6 alat simulasi berkendara HRT, 5 unit sepeda motor sport dan 2 unit sepeda motor matic.

Baca Juga: Motor Bebek Baru Kloningan Honda Revo Meluncur, Harganya Segini

DAM Safety Riding Center, Bandung

Terletak di daerah Cibeureum, Bandung, Jawa Barat dan dikelola oleh PT Daya Adicipta Motora, main dealer sepeda motor Honda area Jawa barat. Fasilitas Safety Riding Center ini terletak pada area seluas 13. 670 meter persegi dengan luas bangunan 1.581 meter persegi dan memiliki 2 tipe track.

Pada track on road, area ini memiliki luas 3.993 meter persegi mencakup area manuver, pengereman, keseimbangan, bumpy dan gravel. Lalu, ada juga fasilitas track off road yang menguji keterampilan berkendara off roader dengan luas area sebesar 480  meter persegi.

Fasilitas ini pun didukung dengan 4 HRT, 17 unit sepeda motor sport, dan 13 unit sepeda motor matic. Selain itu, terdapat pula beberapa ruangan tambahan seperti ruang edukasi safety riding untuk anak, ruang teori, ruang makan, ruang riding gear, dan juga kids park.

Penulis : Fathia Yasmine
Editor : Sheila Respati

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA