MOTOR Plus-Online.com - Pabrikan motor Buell bangkit dari kubur, siap rilis banyak model baru!
Buell Motorcycles adalah pabrikan motor asal Amerika Serikat yang sempat menutup bisnisnya.
Namun di tahun 2021 ini, Buell telah kembali dan bahkan bersiap meluncurkan banyak model motor baru hingga 2024 mendatang!
Buell mengumumkan bahwa mereka berencana untuk meluncurkan 10 motor baru mulai tahun 2021.
Baca Juga: Sangar Abis! Modifikasi Buell XB9 Langka di Dunia, Bisa Dipakai di Jalan Raya?
Baca Juga: Demi Kejar Tampilan, Modifikasi Buell Ulysses 1.203 Ada yang Dikorbankan
Salah satu yang ikonik dan lumayan dikenal dari Buell dan akan kembali hadir adalah superbike 1190RX.
Tidak hanya itu, Buell Motorcycles juga mempersiapkan model lain di kelas naked bike, touring, adventure, bahkan off-road.
Dikutip dari greatbiker.com, CEO Buell, Bill Melvin, berkata kebangkitan Buell ini akan memberikan sesuatu yang baru.
Buell akan tetap memproduksi motor dengan performa super dan akan dibuat dalam beragam model.
Buell juga akan berencana melebarkan sayapnya ke negara-negara lain di dunia brother.
Ini bertujuan agar Buell Motorcycles kembali 'disegani' oleh para penikmat roda dua.
Sejauh ini, diketahui Buell sudah memperkenalkan 4 model yang akan direncanakan meluncur di tahun 2021.
Keempat model ini akan menggunakan basis mesin yang sama, yaitu V-twin 1190cc turunan Rotax.
Baca Juga: Motor Baru Triumph Bobber 2021 Meluncur, Tampang Lebih Gagah!
Kedua model yang bakal tampak kembar namun berbeda adalah 1190RX dan 1190SX.
1190RX akan mengusung model sport dengan warna khas Buell, yaitu oranye.
Ada juga versi 1190RX dengan bodi full serat karbon plus kombinasi warna abu-abu.
Sementara model 1190SX akan berbentuk ala naked bike jalanan.
Tetap mengambil basis dari 1190RX, namun untuk versi SX akan lebih terlihat gagah dan tegak layaknya naked bike.
Selanjutnya ada model 1190 Super Touring yang tentunya bergaya motor touring brother.
Terakhir ada model Buell 1190HCR 2021 yang bergaya off-road ala motocross.
Kita tunggu saja gebrakan dari Buell Motorycycles ini brother!
Source | : | 2banh.vn,Rideapart.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR