MOTOR Plus-Online.com - Spy shot motor baru Kawasaki Ninja H2 SX 2022, pakai fitur radar!
Kawasaki Ninja H2 SX merupakan versi Sport Touring dari Ninja H2 brother.
Baru-baru ini terungkap oleh media Eropa beberapa gambar dari versi baru model ini.
Muncul isu Ninja H2 SX generasi berikutnya akan dilengkapi dengan sistem radar jelajah atau Cruise Radar.
Baca Juga: Bocor Penampakan Motor Cruiser Kawasaki Eliminator Bermesin Ninja H2
Baca Juga: Perkara ECU Error, Kawasaki Ninja H2 SX SE Kena Recall di Australia
Hal ini diperkuat oleh kabar pada November 2019, Kawasaki mengumumkan kemitraan dengan pemasok Bosch untuk fungsi radar ini.
Nantinya, Kawasaki dan Bosch akan bekerja sama mengembangkan sistem radar pada produk-produk Kawasaki baru mulai akhir 2021.
Sistem radar Bosch sendiri sudah terpasang di beberapa motor seperti BMW Motorrad, KTM, dan Ducati.
Di tahun 2022 nanti, kabar soal Ninja H2 SX terbaru ini terungkap berkat foto-foto spy shot yang beredar.
Ninja H2 SX 2022 jelas terlihat memiliki sensor radar besar di bawah lampu depan baru.
Selain itu, di balik kaca depan juga terdapat kamera built-in.
Kawasaki juga mengubah bentuk fairing, kaca depan, dan saluran udara agar lebih sesuai dengan tampilan keseluruhan di model baru.
Upgrade lainnya juga ditemukan di kokpit, sudah menggunakan instrumen digital yang lengkap.
Baca Juga: Kembaran Ninja 250 Siap Meluncur di India, Pakai Mesin Baru?
Hal ini tentu berbeda dengan Ninja H2 SX versi sekarang yang masih menggunakan kombinasi digital dan analog.
Di bagian belakang, terdapat dudukan pelat nomor panjang dengan posisi yang jauh lebih rendah dibandingkan versi saat ini.
Hal ini diprediksi untuk lebih menahan kotoran, atau bisa untuk menjadi tempat radar bagian belakang.
Diharapkan Ninja H2 SX 2022 juga akan menggunakan mesin 4 silinder berkekuatan 200 hp yang memenuhi standar Euro 5.
Soal peluncurannya, rumor mengatakan Ninja H2 SX 2022 ini akan lahir di akhir tahun 2021 ini.
Source | : | 2banh.vn,motorradonline.de |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR