Buruan Disikat Paket Internet XL Unlimited 250 GB, Pilihannya Banyak

Ahmad Ridho - Sabtu, 6 Maret 2021 | 20:01 WIB
XL
Diem-diem aja nih, XL ada paket internet unlimited 250 Gb, pilihannya banyak.

MOTOR Plus-online.com - Tunggu apalagi, buruan sikat paket internet XL unlimited 250 Gb, mulai Rp 80 ribuan.

Kabar bagus buat bikers yang kerja dari rumah (WFH) atau belajar dari rumah.

Provider kartu telepon terus memberikan promo kuota internet murah meriah.

Ini sangat meringankan dan kerja bikers dari rumah makin lancar.

 

Paket kuota 250 Gb harganya mulai Rp 80 ribuan/ bulannya.

Paket internet ini bernama myPRIO X Unlimited, bikers bisa memiliki akses internet tanpa batas FUP.

Baca Juga: Segera Cek Rekening 6 Bantuan Pemerintah Dibagikan Bulan Maret Ini

Baca Juga: Bantuan Rp 2,4 Juta Langsung Cair, Cukup Pakai KTP dan Isi Nama Lengkap

Ini berlaku juga berlaku disemua jaringan dan aplikasi loh.

Paket myPRIO X Unlimited hadir dengan lima pilihan.

Pertama ada myPRIO Silver X dengan kuota bulanan mulai dari 20 GB dan Unlimited Akses aplikasi favorit, seperti WhatsApp, LINE, aplikasi e-commerce, Grab, Gojek, dan Traveloka.

Pilihan lainnya adalah Gold X, Platinum X, Diamond X, dan Ultima X yang masing-masing memiliki manfaat Unlimited Data.

Baca Juga: Ada Lagi, Bantuan Kuota Internet Dari Pemerintah, Cek Persyaratannya

Untuk harga, berikut rincian harga plan myPRIO X Unlimited:

- Silver X: Rp 80.000/bulan

- Gold X: Rp 120.000/bulan

- Platinum X: Rp 200.000/bulan

- Diamond X: Rp 300.000/bulan

- Ultima X: Rp500.000/bulan

Baca Juga: Diem-diem Aja Bro, Paket Internet Telkomsel 50 GB Cuma Rp 100 Ribuan

Untuk diketahui, harga plan myPRIO X Unlimited ini berbeda-beda tergantung daerah.

Pelanggan bisa mengeceknya di XL Center terdekat.

Untuk pelanggan yang mendaftar lewat kartu kredit ada penawaran spesial.

Penawarannya yaitu bonus upgrade kuota dan batas pemakaian wajar untuk plan dengan manfaat Unlimited Internet.

Baca Juga: Jangan Disebarin, Begini Cara Aktifin Paket Internet Telkomsel Murah 6 GB Hanya Rp 12 Ribuan

Manfaat upgrade ini berupa kuota myPRIO Silver X menjadi 40 GB/bulan, sedangkan unlimited plan memiliki variasi batas wajar yang besar sampai dengan 250 GB dengan detail sebagai berikut:

- Unlimited Gold X - 70GB

- Unlimited Platinum X - 120GB

- Unlimited Diamond X - 200GB

- Unlimited Ultima X - 250GB.

Baca Juga: Bantuan Kuota Internet Gratis Sampai 50 GB Kembali Disalurkan, Buruan Cek Pulsa

Selain itu, pelanggan masih mendapatkan manfaat lainnya berupa bebas menelepon ke sesama XL/AXIS, bebas SMS ke semua operator, dan kuota nelpon yang besar ke operator lain.

Sebagai catatan penting, paket internet hanya berlaku untuk pengguna pascabayar atau post paid.

Source : Kompas.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular