Wuih, KOSMIK Indonesia Turunkan Motor Listrik di Balapan Drag Bike

Ahmad Ridho - Minggu, 7 Maret 2021 | 16:23 WIB
MOTOR Plus/ Fadhliansyah
Komunitas Motor Listrik (KOSMIK) Indonesia turunkan motor listrik di balapan drag bike.

MOTOR Plus-online.com - Mantap Komunitas Motor Listrik (KOSMIK) Indonesia turunkan motor listrik di balapan drag bike.

Para member KOSMIK Indonesia mengikuti salah satu event drag di Landasan Udara (Lanud) Cicangkal Rumpin, Bogor, Jawa Barat (7/3/2021).

KOSMIK Indonesia turun di kelas FFA (Free For All) 201 meter.

Ada 4 motor yang dibawa oleh anggota KOSMIK Indonesia ke ajang ini.

Baca Juga: Asyik, Sepeda Jadi Motor Listrik 2 In 1 Karya Le-Bui Asal Lombok

Baca Juga: Motor Listrik Makin Banyak Dijual, Begini Tanggapan KOSMIK Indonesia

“Harusnya yang turun 8 motor, tetapi akhirnya yang siap 4 motor,” ujar Dharmawan dari KOSMIK Indonesia saat ditemui MOTOR Plus-online.com di lokasi acara.

Brother pasti penasaran, apa alasan KOSMIK Indonesia mengikuti ajang balap drag ini kan?

“Saat ini motor listrik kan lagi ramai, dan ini jadi event balap resmi pertama di indonesia yang diikuti motor listrik,” ujar Dharmawan.

MOTOR Plus/ Fadhliansyah
Ada 4 motor yang dibawa oleh anggota KOSMIK Indonesia ke ajang ini.

Dharmawan juga mengatakan bahwa kemenangan bukan jadi tujuan utamanya.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular