Modifikasi Motor Royal Enfield Interceptor 650, Garapan Smoked Garage

Ardhana Adwitiya,Antonius Yuliyanto - Sabtu, 13 Maret 2021 | 18:40 WIB
Rangga/otomotifnet.com
Modifikasi motor Royal Enfield Interceptor 650 garapan bengkel custom Smoked Garage.

MOTOR Plus-online.com - Modifikasi motor Royal Enfield Interceptor 650 garapan Smoked Garage, diberi nama SG 21 OCIG.

Beberapa waktu lalu Smoked Garage meluncurkan motor custom berbasis Royal Enfield Interceptor 650 dengan tema Off/Grid.

Kental nuansa Scrambler hasil desain Smoked Garage, motor custom ini dijual dalam edisi terbatas hanya 21 unit.

Nicko Eigert selaku owner dan builder Smoked Garage menjelaskan konsep modifikasi motor ini.

Baca Juga: Ganteng dari Dealer, Modifikasi Royal Enfield Interceptor 650 Bergaya Scrambler

Baca Juga: Malah Ganti Haluan, Terinspirasi Royal Enfield Interceptor 650, Kawasaki Z250 Berubah Jadi Motor Scrambler

"Inspirasi desain utama kami adalah keinginan untuk keluar dari rumah dan menghirup udara bebas, setelah kurang lebih setahun mendekam di rumah,” ujar Nicko..

"Karakter Royal Enfield Himalayan dan Interceptor sungguh cocok dengan visi ini, di mana keduanya sama-sama mampu menaklukkan lingkungan perkotaan maupun menjelajahi alam terbuka,” lanjutnya.

Cukup banyak ubahan pada Royal Enfield Interceptor 650 yang kini menyandang nama SG 21 OGIC (Off Grid Interceptor).

Karena fokus pada penggunaan outdoor, tersemat ban dual-purpose Shinko Trail Adventure E-805 dengan ukuran 120/80-18 dan 150/70-17.

Rangga/otomotifnet.com
Jok single seat pada Royal Enfield SG 21 OGIC berbagi tempat dengan rak barang di belakang

Baca Juga: Konsep Vintage Futuristik TXX: Royal Enfield Interceptor 650 Custom

Uniknya, bagian pentil ban pada pelek diberi tambahan warna merah agar mudah diketahui lokasinya.

Menurut Nicko, SG 21 OGIC punya keseimbangan antara berkendara On Road & Off Road.

Di area depan terdapat sepatbor berukuran lebih kecil daripada standar, terbuat dari aluminium dengan finishing cat.

Pun sama halnya dengan sepatbor belakang, serta diberi lapisan karpet halus berwarna hitam baik depan maupun belakang.

Rangga/otomotifnet.com
Sepatbor baru pada Royal Enfield SG 21 OGIC bentuk dan ukurannya lebih ringkas dari standar

Baca Juga: Modifikasi Ducati 996 Bergaya Tracker, Terinspirasi Mobil Balap F1

"Tujuannya sebagai peredam, jadi kerikil yang terbang dan mentok ke fender tidak berisik," jelas Nicko.

Selanjutnya knalpot diganti model custom dari stainless steel dengan tipe high mount. Melewati genangan yang tinggi jadi lebih aman.

Di bagian tengah yang bersinggungan dengan kaki pengendara diberi cover dari karbon agar tidak panas.

Jok dibuat model split seat, paduan single seat dengan rak yang dapat digunakan untuk menyimpan barang, serta riding positionnya turun 5 cm.

Rangga/otomotifnet.com
Exhaust stainless full system model high mount dipilih pada Royal Enfield SG 21 OGIC agar lebih aman melewati genangan

Baca Juga: Pakai Aksesoris Resmi Yamaha WR 155 R, Touring Dan Terabasan Makin Asyik

Lampu depan diganti tipe LED lengkap dengan tambahan cover berbentuk grill sebagai pelindung.

Panel instrument posisinya dipindah ke bagian samping kiri motor dengan posisi vertikal.

Setang baru yang lebih lebar jadi terlihat bersih karena tidak ada lagi spidometer.

Sebagai gantinya Nicko memasang plakat nomor seri di atas headlamp.

Rangga/otomotifnet.com
Panel instrumen SG 21 OGIC dipindah ke sisi kiri tangki bawaan Royal Enfield Interceptor

Baca Juga: Perempuan Punya Selera, Modifikasi Honda Vario Black Panther!

Sebagai finishing motor diberi kelir baru, yakni pada tangki direpaint dengan paduan satin black dan metallic grey plus sentuhan garis merah.

Selain warna ini, Smoked Garage juga memberi pilihan warna chrome yang klasik.

Rangga/otomotifnet.com
Cover headlamp pada Royal Enfield ini sebagai pelindung dari benturan



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular