Hasil Tes Pramusim Moto3 2021, Tim dan Pembalap Indonesia Posisi Segini

Galih Setiadi - Sabtu, 20 Maret 2021 | 16:40 WIB
MotoGP.com
Hasil tes pramusim Moto3 2021 di sirkuit MotoGP Qatar, pembalap di tim Indonesia, Gabriel Rodrigo posisi segini.

MOTOR Plus-online.com - Hasil tes pramusim Moto3 2021 di sirkuit MotoGP Qatar, tim dan pembalap Indonesia urutan segini.

Tes pramusim Moto3 2021 hari pertama berlangsung di Sirkuti Losail, Qatar (19/3/2021).

Darryn Binder (Petronas Sprinta Racing) berhasil mencetak waktu 2 menit 5,750 detik pada hari pertama tes ini.

Kabarnya tim Indonesia, Indonesia Racing Gresini Moto3 tampil impresif.

Baca Juga: Pembalap Indonesia Dimas Ekky Berlaga Di CEV Moto2 2021, Catat Jadwal Lengkapnya

Baca Juga: Asia Talent Cup 2021 Resmi Dibuka, Ada 4 Pembalap Muda Indonesia

Pembalap tim Indonesian Racing Gresini Moto3, Gabriel Rodrigo, berhasil masuk 5 besar.

Gabriel Rodrigo cuma tertinggal 0,112 detik saja dari Binder.

Sementara rekan Rodrigo di tim Indonesian Racing Gresini Moto3, Jeremy Alcoba, menempati posisi ke-11 pada sesi ini.

Posisi kelima yang diraih Rodrigo sama dengan yang diraih Nicolo Bulega (Federal Oil Gresini) di kelas Moto2.

Baca Juga: Mario Suryo Aji Kembali Balap di Red Bull Rookies Cup 2021, Gimana Dukungan Dari AHM?

Source : Crash.net
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular