MOTOR Plus-online.com - Waduh, dealer Harley-Davidson dibobol maling,empat motor gede alias moge berhasil dibawa kabur.
Siapa yang sangka ada maling yang nekat membobol dealer motor.
Bukan dealer motor sembarangan yang dibobol, melainkan dealer moge Harley-Davidson.
Aksi pencurian moge Harley-Davidson ini diunggah ke media sosial oleh akun Facebook Kokomo Police Department.
Baca Juga: Pengguna Harley-Davidson Malah Senang Polisi Larang Pengawalan Moge
Baca Juga: Heboh Soal Razia Knalpot Bising Motor, Kalau Moge Bakal Kebal Tilang?
Video pencurian Harley-Davidson diunggah Kokomo Police Departement, Jumat (19/3/2021) kemarin.
Pada video, terlihat empat pelaku maling motor sedang beraksi.
Mereka tampak sangat tenang saat menjalankan aksinya seperti sudah familiar dengan dealer Harley-Davidson itu.
Nampak keempat pelaku mengenakan helm full face, jaket, dan celana panjang hitam.
Baca Juga: Wuih Harley-Davidson Siapkan Motor 300 CC, Meluncur Sebentar Lagi?
Saat berhasil menyalakan motor, satu pelaku berlari membuka pintu depan.
Usai pintu depan terbuka, mereka langsung membawa kabur empat Harley-Davidson Street Glide Special.
Anehnya, sistem keamanan atau alarm di dealer itu tidak berbunyi.
Dikutip dari keterangan dealer Harley-Davidson yang dibobol berada di daerah Kokomo,Indiana, Amerika Serikat.
Baca Juga: Muncul Gambar Paten Motor Baru BMW R18 Touring, Lawan Harley-Davidson?
Waktu kejadiannya hari Rabu (17/3/2021) sekitar pukul 02.23 waktu setempat.
Diketahui, pelaku membawa kabur satu unit Harley-Davidson Street Glide Special rakitan 2020, dan tiga lainnya produksi 2021.
Pihak dealer mengalami kerugian mencapai 95.000 dolar Amerika Serikat atau Rp 1,3 miliar lebih.
Hingga artikel ini ditulis, postingan itu sudah mendapat 285 komentar dari warganet.
Baca Juga: Motor Listrik Harley-Davidson Livewire 2021 Kena Update, Baterai Lebih Besar?
Banyak warganet berpendapat kalau pelaku merupakan orang dalam dealer Harley-Davidson itu.
"Kami melihat ini di berita semalam...ajaib! Bikin penasaran jika bukan orang dalam," kata Rhonda Watkins.
"Jika anda tidak melihat ini pekerjaan orang dalam, polisi mending cari kerjaan lain! mudah menangkapnya karena orang dalam seperti tikus yang berisik," ujar Ricky Ramos.
Klik LINK ini untuk melihat video lengkapnya.
Source | : | facebook.com/Kokomo Police Department |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR