Hasil FP3 Moto3 Qatar 2021, Motor GasGas Jadi Sorotan, Andi Gilang Posisi Segini

Indra Fikri - Sabtu, 27 Maret 2021 | 18:35 WIB
Paddock-GP.com
Hasil FP3 Moto3 Qatar 2021, motor GasGas jadi sorotan, pembalap Indonesia Andi Gilang berada di posisi ke-25.

MOTOR Plus-online.com - Hasil FP3 Moto3 Qatar 2021, motor GasGas jadi sorotan, pembalap Indonesia Andi Gilang berada di posisi ke-25.

Pada Sabtu siang ini, suhu udara di sirkuit Losail, Qatar tercatat 38° C dan suhu lintasan 54° C, kondisi rumit bagi pembalap maupun mesin.

Sasaran sesi FP3 kali ini adalah untuk naik di antara 14 pembalap tercepat dalam gabungan sesi FP1 sampai FP3 untuk langsung menuju Q2.

Dengan suhu yang sangat tinggi tersebut, dan tidak terlalu mewakili kondisi balapan, para pembalap tidak terburu-buru untuk kembali ke lintasan.

Baca Juga: Hasil FP2 Moto3 2021 di Sirkuit MotoGP Qatar, Pembalap Indonesia Malah Merosot

Baca Juga: Hasil FP1 Moto3 2021 Di Sirkuit MotoGP Qatar, Pembalap Indonesia Bikin Kejutan

Sepeda motor memanas dengan tenang, dan para pembalap juga mencoba menenangkan diri.

Pembalap asal Spanyol, Sergio Garcia dengan sepeda motornya GasGas berhasil menjadi yang tercepat di sesi FP3 kali ini.

GasGas sendiri baru tahun ini memasuki persaingan di kelas Moto3 bersama tim GasGas Gaviota Aspar.

Sergio Garcia berhasil mencatatkan waktu tercepat 2 menit 5,064 detik.

Baca Juga: Hasil Tes Pramusim Moto3 2021, Tim dan Pembalap Indonesia Posisi Segini

Disusul oleh pembalap Andrea Migno dan Tatsuki Suzuki di posisi kedua dan ketiga.

Sementara itu Andi Gilang hanya berhasil di posisi ke-25 dengan mencatatkan waktu 2 menit 7,888 detik.

Catatan waktu Andi Gilang lebih lambat dari sesi FP1 dan FP2 kemarin.

Namun, bukan hanya Andi Gilang, hampir seluruh pembalap yang turun di FP3 kali ini catatan waktunya melorot.

Baca Juga: Resmi Tidak Ada Pembalap Indonesia di Kejuaraan Dunia Moto2 2021

Hal ini dikarenakan cuaca yang sangat terik di sirkuit Losail, Qatar.

Berikut hasil FP3 Moto3 Qatar 2021:

MotoGP.com
Hasil FP3 Moto3 Qatar 2021

Penulis : Indra Fikri
Editor : Indra Fikri


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular