Takut Disita Polisi, Jangan Sembarangan Ganti Knalpot Sultan Ke Standar, Bisa Fatal Akibatnya

Indra GT - Kamis, 01 April 2021 | 22:21
Jangan Sembarangan Ganti Knalpot Sultan  Ke Standar, Bisa Fatal Akibatnya
Aziz
Jangan Sembarangan Ganti Knalpot Sultan Ke Standar, Bisa Fatal Akibatnya

Ini merupakan salah satu ciri-ciri masalah setelah mengganti knalpot racing kembali menjadi standar tanpa ada perubahan setting ECU.

Baca Juga: Razia Knalpot Brong Bikin Pemotor Bandel Kapok, Polisi: Saya Apresiasi

Ketika awalnya mengganti knalpot standar diubah menjadi racing akan ada perubahan settingan di ECU.

Kebanyakan orang yang mengganti knalpot racing juga mengganti ECU dengan yang after market agar bisa diubah settingannya.

Guna settingan agar power motor maksimalsaat menggunakanknalpot racing.

"Kalau cuma ganti knalpot racing ke standar tanpa ubahan setting dari ECU maka akan merusak mesin" terangDeni Mansur dari workshop Ganesha Lathe yang berlokasi di Cipinang.

Baca Juga: Banyak Bikers yang Ganti Knalpot Brong ke Standar, Ini Kata Polisi

"Karenasettinggan ECUnya adalah untuk knalpot racing bukan untuk knalpot standar" terang Deni.

"Makanya perlu setting ulang kembali ECUnya agar motor tetap aman digunakan tanpa merusak mesin" bebernya.

"Kalau pakai ECU Aracersettingannya bisa disimpan di HP" tambahnya.

Editor : Indra GT

TERPOPULER