Baca Juga: Wow, Video Napak Tilas 25 Tahun Perjalanan Karier Balap Valentino Rossi Di MotoGP
"Tapi bagaimana pun juga, posisi ketiga luar biasa setelah tes pramusim MotoGP yang pendek, saya sangat senang," lanjut Jorge Martin.
Kalau dilihat, Jorge Martin terlihat lebih nyaman di ronde kedua MotoGP 2021 ini ketimbang pada ronde perdana MotoGP Qatar hari Minggu (28/3/2021) lalu.
"Ya sebenarnya saya sedikit gugup, saya pikir lebih dari minggu lalu karena start dari pole sangat lah sulit," ujar pembalap Pramac Racing Ducati itu.
"Menurut saya jika saya ada di pole position lagi, saya akan kembali gugup," sambung Jorge Martin.
Baca Juga: Klasemen Sementara MotoGP 2021, Johann Zarco Memimpin Disusul Duo Yamaha
"Saya tidak punya kecepatan yang cukup untuk berada di barisan depan, tapi kemudian di tiap lap saya lebih dekat ke belakang," tambahnya.
"Dan saya bilang okay, satu lap lagi, saty lap lagi, dan terus bertahan dengan kecepatan yang baik," lanjut juara dunia Moto3 2018 itu.
"Tidak sering memaksa melaju dan mencoba mengatur dengan baik, dan akhirnya mencatatkan waktu terbaik," sambungnya.
"Saya sangat senagn dan jika saya masih gugup, saya bisa mengontrol itu dengan baik," pungkasnya.
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR