MOTOR Plus-online.com - Kini harga bensin atau harga BBM kapan saja bisa berubah sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Jangan kaget harga bensin Pertamina jelang puasa antar daerah berbeda-beda karena alasan yang kuat berdasar aturan.
Daftar harga bensin Pertamina sesuai dangan daftar yang dikeluarkan per 1 April 2021 oleh Pertamina.
Di Jawa saja ada perbedaan harga bensin atau harga BBM tersebut.
Baca Juga: Segini Harga Bensin Pertamina Setelah Shell Rilis Saingan Pertamax Turbo
Baca Juga: Kaget Harga Bensin Naik April Ini Akibat Pajak Tinggi, Mahasiswa Demo
Seperti Pertamax Racing di Jawa Timur dijual Rp 43.500 per liter, beda dengan provinsi lainnya di Jawa.
Selain itu, dua daerah, yakni Yogyakarta dan Jawa Tengah tidak mencantumkan harga bensin Pertamax Racing.
Sedangkan provinsi lain di Jawa menjual Pertamax Racing seharga Rp 42.000 per liter.
Selebihnya di Jawa, hampir semua jenis BBM Pertamina dijual dengan harga yang sama per liternya.
Baca Juga: Ini Saingan Bensin Pertamax Turbo, Gimana Spek dan Harganya?
Seperti Pertalite di Jawa adalah Rp 7.650 per liter.
Namun harga yang di Jawa dengan wilayah di luar Jawa, termasuk di Papua dan Maluku serta sekitarnya ada perbedaan.
Harga Pertamax di semua provinsi di Jawa dipatok Rp 9.000 per liter, sedangkan Pertamax Turbo dijual seharga Rp 9.850 per liter.
Sementara itu, harga bensin di wilayah Papua dan Maluku seluruhnya dibanderol dengan harga yang sama, namun ada yang lebih mahal dan ada yang lebih murah jika dibandingkan dengan harga bensin di Jawa.
Baca Juga: Cek Harga Bensin Pertamina Terbaru, Ada yang Harganya Naik Nih
Selain itu, terdapat sejumlah jenis BBM harganya tak dicantumkan untuk penjualan wilayah Maluku dan Papua.
Bisa jadi, Pertamina memang tidak mendistribusikan BBM jenis tertentu ke wilayah tersebut.
Harga bensin di Papua dan Maluku
Terdapat harga bensin atau BBM yang sama untuk penjualan di SPBU Pertamina wilayah Provinsi Maluku, Maluku Utara, Papua, dan Papua Barat.
Baca Juga: Cek Harga Bensin Pertamina dan Shell April 2021, BBM Shell Melonjak?
Di 4 provinsi tersebut, harga Pertalite dibanderol Rp 7.850 per liter.
Angka tersebut lebih mahal dari Pertalite yang dijual di Jawa yakni Rp 7.650 per liter.
Artinya, Pertalite di Jawa lebih murah Rp 200 per liter jika dibandingkan dengan harga di Papua dan Maluku.
Selisih yang sama juga terjadi pada harga Pertamax, yakni Rp 200 per liter.
Jika di Jawa Pertamax dijual Rp 9.000 per liternya, maka di Provinsi Maluku, Maluku Utara, Papua, dan Papua Barat, harga Pertamax adalah Rp 9.200 per liter.
HARGA BENSIN PERTAMINA SELURUH INDONESIA
Harga bensin atau harga BBM Umum yang berlaku di Indonesia saat ini tercantum dalam daftar yang dirilis PT Pertamina (Persero) mulai 1 April 2021.
Lebih lengkap harga bensin Pertamina klik LINK INI.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Beda Harga BBM Pertamina di Jawa dengan Papua dan Maluku.
KOMENTAR