Murid Rossi Ketar-ketir Tahu Marc Marquez Comeback di MotoGP Portugal 2021

Indra Fikri - Selasa, 13 April 2021 | 11:30 WIB
Moto.it
Murid Valentino Rossi, Franco Morbidelli ketar-ketir tahu Marc Marquez comeback di MotoGP Portugal 2021.

MOTOR Plus-online.com - Murid Valentino Rossi, Franco Morbidelli ketar-ketir tahu Marc Marquez comeback di MotoGP Portugal 2021.

Franco Morbidelli menyebut, hadirnya Marc Marquez di MotoGP Portugal 2021 akan menjadi masalah besar.

Awal musim MotoGP Franco Morbidelli terbukti membahayakan dan penuh masalah.

Pertama mesin berasap, lalu masalah di bagian sok belakang (mungkin terkait dengan perangkat holeshot).

Baca Juga: Jelang MotoGP Potugal 2021, Marc Marquez Bisa Jadi Masalah Besar Buat Franco Morbidelli

Baca Juga: Murid Valentino Rossi Jelaskan Ucapan Menohok Ke Yamaha, Ini Faktanya

Dengan arahan Ramon Forcada, mereka mencoba mengganti banyak komponen pada Yamaha YZR-M1 'spec-A' miliknya, tapi tanpa hasil yang bagus.

Kali ini, pembalap blasteran Italia-Brasil yang harus mengejar para pembalap tim pabrikan, berbeda dengan apa yang terjadi di musim MotoGP 2020.

"Jadi Anda harus mengikuti jejak mereka, bekerja dengan baik dan bersikap baik untuk mengganggu mereka,” kata Morbidelli.

November lalu, dengan motor yang sama, dia naik podium di MotoGP Portugal 2020.

Baca Juga: Tersiksa Di MotoGP Qatar, Murid Rossi Kirim Curhatan Menohok Ke Yamaha

"Ini akan menjadi tempat yang baik untuk memulai kembali dan melihat apakah kecepatan saya dari tahun lalu masih ada," bilang Morbidelli.

Marc Marquez akan membuat balapan lebih sulit dan menyenangkan, kembali ke trek setelah istirahat sembilan bulan.

"Dia akan menjadi satu lawan lagi, itu akan menjadi hal yang positif untuk MotoGP secara umum," sebutnya.

"Masalah besar, karena pada awalnya saya tidak tahu dia akan kembali secepat sebelumnya. Jadi ini akan menjadi masalah besar tetapi kami tetap di sini," tambah Morbidelli.

Baca Juga: Terungkap, Ini Masalah Yamaha M1 Rossi Dan Muridnya Nggak Berkutik Di MotoGP Qatar 2021

"Kami akan memberikan yang terbaik seperti biasa, baik tanpa Marc maupun dengan Marc,“ tutup pembalap tim Petronas Yamaha SRT.

Source : Corsedimoto.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular