Keren, Skuter Listrik Horwin EK3 Ini Raih Penghargaan Desain Terbaik

Yuka Samudera - Senin, 19 April 2021 | 14:30 WIB
The PACK
Keren, skuter listrik Horwin EK3 ini raih penghargaan desain terbaik.

MOTOR Plus-Online.com - Keren, skuter listrik Horwin EK3 ini raih penghargaan desain terbaik.

Horwin EK3 adalah motor listrik bergaya skuter yang sudah diluncurkan di Eropa tahun lalu.

Namun baru-baru ini, Horwin EK3 meraih penghargaan Red Dot Design Award 2021 dalam kategori desain produk.

Red Dot Design Award adalah salah satu penghargaan desain paling bergengsi di Eropa.

Baca Juga: Siap Meluncur, Motor Listrik Kymco iONEX Punya Tampang Ala Skutik Retro

Baca Juga: Motor Listrik Kabira Hermes 75 Akan Rilis, Cocok Untuk Bisnis Logistik

Tapi apa sih yang membuat Horwin EK3 akhirnya berhasil mendapatkan penghargaan bergengsi ini?

Tak lain karena bentuknya yang kompak, namun tidak meninggalkan aura motor masa depan yang mengunggulkan sisi futuristis.

HZD
Skuter listrik Horwin EK3.

Horwin EK3 juga terlihat lebih praktis dibanding skuter listrik lain, plus skuter listrik ini memiliki banyak fitur yang unik dan fungsional.

Fitur tersebut seperti tersedianya Combi Brake System, lalu ada lampu depan LED dengan fitur yang unik.

Lampu akan tetap menyala setelah mematikan skuter listrik ini dalam beberapa saat.

Ini sangat berguna untuk meningkatkan jarak pandang pada malam hari ketika parkir atau ingin mencari motor.

HZD
Horwin EK3.

Fitur lainnya termasuk Keyless System, tampilan instrumen cluster yang memakai layar sentuh, plus terdapat Cruise Control.

Terdapat pula fitur alarm anti maling, yang menarik skuter listrik ini punya fitur gigi mundur loh!

Baca Juga: Motor Listrik Bajaj Chetak Siap Produksi Kembali, Mirip Vespa Nih!

Soal spesifikasi sumber tenaganya, skuter listrik ini menawarkan kecepatan tertinggi sekitar 96 km/jam.

Jangkauan baterai yang mengesankan rata-rata 96 km dalam sekali pengisian daya.

Skuter ini dilengkapi dengan dua baterai lithium-ion yang dapat diisi penuh hanya dalam empat jam. 

Horwin
Pilihan model dan warna Horwin EK3.

Horwin EK3 sendiri dijual seharga £3,647 atau sekitar Rp 73 jutaan untuk pasar Eropa sana.

Lumayan juga ya brother harga skuter listrik ini!

Source : Rideapart.com
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular