Kartu Prakerja Gelombang 17 Segera Dibuka Tidak Ada Penambahan Kuota

Indra GT - Sabtu, 1 Mei 2021 | 19:25 WIB
Ilustrasi Kartu Prakerja, pendaftaran Gelombang 17 segera dibuka

MOTOR Plus-online.com - Kartu Prakerja Gelombang 17 akan segera dibuka tetapi tidak ada penambahan kuota.

Berdasarkan keterangan Manajeman Pelaksana (PMO) program Kartu Prakerja, pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 17 segera dibuka.

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 17 dibuka setelah pencabutan kepersertaan gelombang 12-16 selesai dilakukan.

Jadi bagi peserta Kartu Prakerja Gelombang 12 hingga 16 yang gagal masih bisa ikutan di gelombang 17.

Baca Juga: Pernah Dapat Bantuan Rp 3,55 Juta? Bisa Dapat Pinjaman Rp 10 Juta Lagi

Baca Juga: Wow Pendaftaran Bantuan Rp 3,55 Juta Bakal Dibuka Lagi, Serius Nih?

Peserta Kartu Prakerja bukan hanya untuk masyarakat yang mencari kerja tapi juga untuk pekerja yang kena PHK akibat pandemi covid-19.

Batas usia yang boleh mendaftar Kartu Prakerja minimal berusia 18 tahun ke atas dan tidak dalam sedang mengikuti pendidikan formal.

Program Kartu Prakerja untuk sementara waktu akan diprioritaskan bagi pekerja/buruh yang dirumahkan maupun pelaku usaha mikro dan kecil yang terdampak penghidupannya.

Head of Communications PMO Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu mengatakan, pendaftaran gelombang 17 akan segera dibuka.

Baca Juga: Cara Cek Hasil Seleksi Bantuan Rp 3,55 Juta, Lakukan Ini dari HP

Namun, hingga saat ini belum memberikan tanggal pasti kapan gelombang 17 dibuka pendaftarannya.

Diberitakan Tribunnews.com sebelumnya, Louisa mengatakan, gelombang 17 akan dibuka guna memanfaatkan kuota yang kepesertaannya dicabut dari gelombang-gelombang sebelumnya.

Kemudian, terkait jadwal pendaftarannya, Louisa menyebut akan diumumkan setelah pendataan pencabutan kepesertaan gelombang 12-16 selesai dilakukan.

"Gelombang 17 akan dibuka untuk memulihkan kepesertaan yang dicabut, jadi bukan penambahan kuota." ujar Louisa.

Baca Juga: Gagal Dapat Bantuan Rp 3,55 Juta dan Bukan Penerima Bansos, Cepet Hubungi Nomor Ini

"Jadwalnya setelah kami selesai melakukan rekonsiliasi data. Segera kami kabari," kata Louisa.

Sembari menunggu pengumuman, beriku simak syarat serta cara mendaftar Kartu Prakerja:

Syarat Mendaftar Kartu Prakerja: 

1. Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI).

2. Usia minimal 18 tahun.

Baca Juga: 7 Alasan Daftar Bantuan Rp 3,55 Juta Gak Lolos-lolos, Buruan Dicek Bro

3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal.

4. Setiap KK dibatasi 2 anggota keluarga.

5. Tidak menerima bansos Kemensos (DTKS), BSU, BPUM.

6. Dan bukan anggota TNI/Polri, ASN, anggota DPR/D, BUMN/D dan lainnya.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 16 Kembali Dibuka Untuk 300 Ribu Orang, Buruan Daftar Sekarang Bro

Langkah-langkah Mendaftar Kartu Prakerja

- Langkah awal yakni membuat akun Prakerja

- Login ke laman www.prakerja.go.id kemudian klik kolom 'Daftar Sekarang'.

- Masukkan data diri, masukkan nama lengkap, e-mail, dan password.

- Kemudian cek e-mail akan ada notifikasi, mengarahkan untuk proses selanjutnya yakni verifikasi.

- Setelah verifikasi akun telah berhasil, lanjut ke proses pendaftaran.

Baca Juga: Buruan Cek SMS, Penerima Bantuan Rp 3,55 Juta Diumumkan, Bikers Lolos?

Cara Mendaftar Kartu Prakerja

- Login ke laman www.prakerja.go.id.

- Masukkan e-mail dan password yang digunakan untuk mendaftar.

- Lantas masukan nomor KTP dan tanggal lahir, dan klik 'Berikutnya'.

- Tuliskan data diri lengkap, alamat e-mail, alamat tempat tinggal alamat domisili, pendidikan, status kerja, dan unggah swafoto dengan memegang KTP.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul BOCORAN Kartu Prakerja Gelombang 17: Simak Syarat-syarat Pendaftarannya, Login www.prakerja.go.id

Source : Tribunnews.com
Penulis : Indra GT
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular