MOTOR Plus-online.com - Hasil kualifikasi pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji di ajang balap FIM CEV Repsol Moto3 Valencia 2021.
Mario Suryo Aji akan kembali berlaga di ajang balap FIM CEV Repsol Moto3 Valencia 2021, (9/5/2021).
Sebelum sesi kualifikasi, pembalap tim Astra Honda Racing Team (AHRT) itu konsisten di 10 besar sepanjang sesi latihan bebas.
Masuk ke sesi kualifikasi pertama (QP1), persaingan semakin ketat karena beberapa pembalap bisa tembus time 1 menit 38 detik.
Baca Juga: Hasil Balap Red Bull Rookies Cup 2021, Mario Aji Finis Ke-5 di MotoGP Spanyol 2021
Baca Juga: Hasil Balap CEV Moto3 Portugal 2021, Pembalap Indonesia Duel Sengit Buru Podium
Sementara itu, Mario Suryo Aji mencatatkan waktu 1 menit 39,794 detik.
Dengan catatan waktu tersebut, pembalap asal Magetan, Jawa Tengah itu menempati posisi ke-14.
Memasuki sesi kualifikasi kedua (QP2), Mario mencetak waktu tercepat 1 menit 40,496 detik.
Dari torehan waktu itu, menempatkan Mario di posisi ke-11.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi 2 Pembalap Indonesia di FIM CEV Repsol Moto2 dan Moto3 Portugal 2021
Sayangnya, catatan waktu Mario Suryo Aji tidak membaik pada sesi QP2.
Alhasil, raihan waktu terbaik yang didapatkan pada QP1 lah yang diambil.
Mario akan membalap dari grid ke-14 (baris kelima) pada dua balapan yang akan digelar pada Minggu (9/5/2021) pukul 16.00 dan 19.00 WIB.
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR