Wuih Motor Baru Saudara Honda BeAT, Harga Murah Konsumsi Bensin Seirit Ini

Galih Setiadi - Rabu, 12 Mei 2021 | 08:40 WIB
Top Gear Philippines
Motor baru saudara Honda BeAT, harga murah konsumsi bensin seirit ini.

MOTOR Plus-online.com - Belum lama dilaunching motor baru saudara Honda BeAT dengan harga lebih murah.

Bisa dibilang saudara Honda BeAT, soalnya motor baru ini sama-sama keluaran Honda dan kapasitasnya mirip-mirip.

Lebih menariknya lagi, motor baru yang satu ini dilengkapi bagasi luas dan kabarnya irit BBM.

Yuk kenalan dengan motor baru Honda Dio, yang punya kenalan keunggulan.

Baca Juga: Keren Motor Matic Baru Keluaran Honda Harga di Bawah BeAT Bagasi Besar

Baca Juga: Wuih, Motor Baru Honda Resmi Meluncur, Harga Lebih Murah dari BeAT

Sudah meluncur di India, Honda Dio juga ikutan dikenalkan di Filipina.

Indianautosblog.com
Motor matic baru saudara Honda BeAT meluncur di Filipina, harga segini.

Presiden HPI, Susumu Mitsuishi menjelaskan maksud peluncuran Honda Dio.

"Sebagai tambahan terbaru pada penawaran skuter kami, All New Honda Dio adalah cara kami membantu semua orang menghadapi tantangan sehari-hari saat ini," ucapnya mengutip Motopinas.com.

"Orang pasti akan menyukainya karena dengan skuter serbaguna ini, mereka selalu bisa menjalani hari," sambungnya.

Baca Juga: Motor Matic Baru Saudara Honda BeAT Meluncur di Filipina, Harga Segini

Soal harga, motor baru Honda di Filipina ini dibanderol 49.900 Peso.

Kalau dihitung-hitung, harga Honda Dio di sana cuma Rp 14,8 jutaan.

Indianautosblog.com
Motor baru Honda Dio meluncur di Filipina.

Lebih murah dari saudaranya di Indonesia, Honda BeAT yang dipatok mulai Rp 16,445 juta.

Bikin penasaran, secanggih apa sih spek dan fitur motor baru Honda ini?

Baca Juga: Lelang Motor Honda BeAT Murah Meriah Cuma Rp 2 Jutaan, Buruan Sikat

Urusan dapur pacu, Honda Dio menggendong mesin 109 cc SOHC.

Dari mesin tersebut, motor baru Honda ini menghasilkan power sebesar 7,8 dk / 7.500 rpm.

Hal itu didukung dengan torsi puncak 8,91 Nm pada 5.000 rpm.

Meski masih memakai karburator, Honda Dio tergolong irit BBM lo.

Baca Juga: Wuih Saingan Honda BeAT Dilelang, STNK BPKB Komplit Harga Cuma Segini

Diklaim konsumsi bensin motor baru Honda ini tembus 58,3 km/liter.

Hampir bersaing dengan Honda BeAT di Indonesia dengan klaim 60,6 km/liter.

AHM
Konsumsi bensin All New Honda BeAT tembus 60,6 km/liter.

Honda Dio baru tampil sporty berkat desain lampu depan baru dan sudah berteknologi LED.

Belum lagi didukung kapasitas bagasi sebesar 14,4 liter.

Baca Juga: Irit Banget Tanpa Bensin Honda BeAT Bisa Kecepatan 170 km/Jam

Honda Dio meluncur dengan tiga pilihan warna di Filipina, yaitu, Candy Jazz Blue, Sport Red, dan Vibrant Orange.

Kalau menurut brother gimana, mending Honda BeAT atau Dio nih?

Source : Motopinas.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular