Asyik, KIS Gratis Setelah SK Plt Waketum PP Olah Raga Motor Eddy Saputra Resmi Keluar

Indra GT - Rabu, 9 Juni 2021 | 23:50 WIB
MOTOR Plus-online.com
Permohonan pembuatan Kartu Izin Start (KIS) rencananya akan gratis dibawah pengurusan Eddy Saputra Eddy Saputra selaku Plt Waketum PP Olah Raga Motor dan Direktur Grasstrack dan Motocross

MOTOR Plus-online.com - Surat Keputusan (SK) penunjujukan Pelaksana Tugas (Plt) Wakil Ketua Umum PP Olah Raga Motor resmi keluar, Eddy Saputra berencana gratiskan KIS.

Bambang Soesatyo Ketua PP IMI pada hari Rabu (09/06) resmi menandatangani penunjukan Plt Waketum PP Olah Raga Motor Eddy Saputra.

Sebelumnya Waketum PP Olah Raga Motor periode 2020-2024 dipegang oleh Sadikin Aksa karena tersangkut masalah hukum sehingga harus digantikan posisinya.

Agar kinerja PP IMI tetap berjalan maka Eddy Saputra yang posisinya adalah Direktur Grasstrack dan Motocross ditunjuk sebagai Plt Waketum PP Olah Raga Motor.

Baca Juga: Ditunjuk Plt Waketum Olah Raga Motor PP IMI, Eddy Saputra Gelar 4 balapan Bergengsi Road Race

Baca Juga: Perbedaan KIS Corner Race Dan KIS Road Race

Sesuai dengan semangat membina pembalap motor Indonesia oleh IMI, Eddy Saputra merencanakan menggratiskan untuk pembuatan KIS.

KIS merupakan syarat pembalap agar bisa ikut event balapan motor.

Untuk mendapatkan KIS, pembalap harus mengajukan di Pengprov masing-masing wilayah dengan ada biaya yang harus dikeluarkan.

"Nantinya untuk membuat KIS pembalap digratiskan" ujar Eddy Saputra selaku Plt Waketum PP Olah Raga Motor dan Direktur Grasstrack dan Motocross.

Baca Juga: Mantap, Ketua IMI Minta Polisi Tindak Tegas Debt Collector dan Perusahaannya

Penulis : Indra GT
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular