Jelang Euro 2021, Fabio Quartararo Rayakan Kemenangan Ala Bintang Portugal

Ahmad Ridho - Jumat, 11 Juni 2021 | 07:31 WIB
Twitter MotoGP/ Realmadrid.com
Pembalap Yamaha Fabio Quartararo (kiri) meniru selebrasi Cristiano Ronaldo usai menang di MotoGP Portugal 2021.

MOTOR Plus-online.com - Jelang Piala Eropa 2021, Fabio Quartararo rayakan kemenangan dengan selebrasi khas bintang Portugal, Cristiano Ronaldo.

Piala Eropa 2021 paling ditunggu-tunggu setelah batal dihelat tahun 2020 akibat pandemi Covid-19.

Akhirnya olahraga paling populer ini resmi digelar tahun 2021 ini.

Banyak pembalap MotoGP yang mengidolakan para pemain sepakbola yang akan berlaga di Piala Eropa 2021.

Baca Juga: Bikers Catat! Jadwal Piala Eropa 2021, Prancis, Jerman dan Portugal Gabung di Grup Neraka

Baca Juga: Lebih Hebat dari Cristiano Ronaldo, Nih Orang Portugal Pertama Balap di MotoGP, Pertama Juga HUT-nya

Piala Eropa 2021 sendiri akan dimulai pada tanggal 12 Juni sampai 12 Juli 2021 besok.

Ronaldo menjadi salah satu pesepakbola paling populer, sampai diidolakan pembalap MotoGP.

Salah satunya adalah pembalap tim Yamaha Racing, Fabio Quartararo.

Istimewa
Piala Eropa 2021 akan digelar pada 12 Juni-12 Juli 2021.

Pembalap asal Prancis itu tanpa ragu mengakui kalau dirinya sangat mengagumi Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Hot News, Gara-gara Hal Ini Rossi Terancam Gagal dapat Untung Miliaran Rupiah dari Kepindahan Ronaldo Ke Juventus

Tandem Maverick Vinales ini sampai meniru selebrasi ala Ronaldo setelah mencetak goal.

Usai mencapai garis finis duluan di MotoGP Portugal, Quartararo langsung menepikan motornya dan melakukan selebrasi ala Ronaldo.

"Aku sangat mengidolakan dia (Ronaldo), dan berharap dia melihat perayaanku setelah menang di MotoGP Portugal," beber Quartararo seperti dikutip dari SportTV.

Twitter MotoGP
Jelang Piala Eropa 2021, Pembalap MotoGP Fabio Quartararo Nyontek Gaya Cristiano Ronaldo

Kemenangan di Sirkuit Portimao, Portugal pada 18 April 2021 kemarin membuat Quartararo meluapkan kegembiraannya.

Baca Juga: Sadis... Valentino Rossi Dapat Keuntungan Rp 510 Miliar Gara-gara Cristiano Ronaldo Pindah ke Juventus

Quartararo finis pertama di MotoGP Portugal 2021 dan disusul Fransesco Bagnaia (Ducati) dan Joan Mir (Suzuki) di posisi ketiga.

Di dunia sepakbola, selebrasi ala Cristiano Ronaldo dikenal dengan sebutan 'Sii'.

Selebrasi 'Sii' dilakukan sambil melompat posisi kedua tangan menyilang di atas kepala.

Kemudian badan memutar dan kedua tangan diturunkan ke bawah.

Baca Juga: Fakta Unik Juara MotoGP Portugal 2021 Fabio Quartararo, Serba Angka 2!

Selebrasi khas Ronaldo yang dilakukan Quartararo diposting di Twitter MotoGP.

"Selebrasi itu sudah direncanakan dan itu merupakan waktu yang tepat. Dia (Ronaldo) adalah salah satu idolaku dan banyak mendapat inspirasi darinya. Aku senang bisa melakukan hal itu (selebrasi khas Ronaldo)," lanjut pembalap pemilik nomor 20 ini.

Yap, siapapun kenal sosok Cristiano Ronaldo, dan penggemarnya bukan hanya dari kalangan biasa tapi pembalap MotoGP sekelas Fabio Quartararo juga.

Kita tunggu saja apakah Portugal bisa lolos dari grup F yang merupakan grup maut di Piala Eropa 2021 ini.

Baca Juga: MotoGP 2021, Pembalap MotoGP Fabio Quartararo Hadapi Tekanan Juara Dunia

Portugal sendiri akan berjibaku melawan Jerman, Prancis dan Hungaria.

 

 

Source : Berbagai Sumber
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular