Wow Motor Baru Kawasaki Z900 2022 Meluncur, Desain Sangar Harga Segini

Galih Setiadi - Kamis, 10 Juni 2021 | 20:45 WIB
Bikewale.com
Motor baru Kawasaki Z900 2022 resmi meluncur, harga segini.

MOTOR Plus-online.com - Resmi meluncur motor baru Kawasaki Z900 2022, desain sangar harga segini.

Sepertinya Kawasaki sedang semangat keluarkan varian motor baru.

Indonesia dibuat heboh dengan peluncuran motor baru Kawasaki besok, Jumat (11/6/2021).

Namun, diam-diam Kawasaki sudah launching motor baru dengan desain sangar.

Baca Juga: Motor Baru Kawasaki Meluncur Lusa, Netizen Bilang Ninja Versi Matic

Baca Juga: Kawasaki Diam-diam Siapkan Motor Baru Penantang Suzuki Hayabusa

Motor baru ini bernama Kawasaki Z900 dengan model tahun 2022.

Peluncuran motor baru ini menyasar kepada pasar global.

Kawasaki Z900 terbaru ini dibalut lekukan bodi tajam dan atletis.

Model terbaru Kawasaki Z900 ini diklaim lebih bertenaga di kelas 1000 cc.

Baca Juga: Hadapi Honda PCX dan Yamaha NMAX Kawasaki Andalkan Motor Matic 125 cc Harga Beda Jauh

Bagian dapur pacu Kawasaki Z900 2022 masih sama seperti model sebelumnya.

Dari sektor mesin memakai mesin 948 cc 4-silinder inline.

Tenaga motor baru Kawasaki ini mencapai 123 dk.

Bikewale.com
Power Kawasaki Z900 2022 tembus 123 dk.

Tergolong oke untuk melawan kompetitornya, seperti Yamaha MT-09, Triumph Street Triple, dan Ducati Monster terbaru.

Baca Juga: Bukan Ninja R 150 2021, Ini 2 Motor Baru Kawasaki Bermesin 2-Tak

Urusan fitur pun tetap jadi perhatian Kawasaki, biar kecanggihannya tetap terjaga.

Mulai dari penerangan depan berteknologi LED.

Kemudian panel instrumen yang penuh warna juga tersedia di Z900 2022.

Bikin penasaran, berapa sih banderolnya?

Baca Juga: Heboh Motor Kloningan Kawasaki ZX-10R, Harga Lebih Murah 16 Kali Lipat

Dikutip dari Rideapart.com, Kawasaki Z900 2022 dijual 9.099 dollar AS.

Kalau dihitung-hitung, harga motor baru ini sekitar Rp 129,83 jutaan.

Kawasaki siap memasarkan motor baru ini dalam beberapa bulan ke depan.

Gimana bro, oke gak Kawasaki Z900 2022?

Source : Rideapart.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular