MOTOR Plus-online.com - SIM CI dan SIM CII akan mulai berlaku bulan Juli 2021, segini batas usia minimalnya bro.
Surat Izin Mengemudi (SIM) jadi syarat wajib bikers untuk boleh bawa motor di jalanan.
Namun mulai bulan depan SIM C akan dipecah menjadi tiga golongan, yakni C, CI dan CII.
Penggolongan SIM CI dan SIM CII berdasarkan kapasitas mesin motor dan usia minimal pengendara.
Baca Juga: Ujian SIM CI dan CII Buat Motor Listrik Atau Moge, Bolehkah Bawa Motor Sendiri Saat Praktik?
Baca Juga: Terjangkau, Segini Total Biaya Untuk Perpanjang SIM C dan SIM A Terbaru Juni 2021
Hal tersebut diatur dalam Peraturan Kapolri No. 5 Tahun 2021 mengenai Penerbitan dan Penandaan Surat Izin Mengemudi.
Kombes Tri Julianto Djatiutomo, Kasubdit SIM Ditregident Korlantas Polri mengatakan untuk penggolongan dan usia minimal pemegang SIM juga diatur dalam peraturan tersebut.
Dalam pasal 3 ayat 2 huruf g disebutkan SIM C berlaku untuk pengemudi motor dengan mesin sampai dengan 250 cc.
Sementara pada huruf h disebutkan SIM CI berlaku untuk pengemudi motor dengan mesin di atas 250 cc hingga 500 cc.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Hendra |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR