Geger, Juara Dunia MotoGP 2020 Kirim Kode Keras Gantikan Vinales Di Yamaha

Indra Fikri - Senin, 28 Juni 2021 | 19:10 WIB
MotoGP.com
Juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir mengirimkan kode keras untuk menggantikan Maverick Vinales di Yamaha.

MOTOR Plus-online.com - Juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir mengirimkan kode keras untuk menggantikan Maverick Vinales di Yamaha.

Hal ini diketahui dari unggahan dalam Instastory pribadi milik Joan Mir @joanmir36official.

Dalam Instastory tersebut, Joan Mir memancing dengan mengunggah foto yang ditujukan kepada Fabio Quartararo.

Dalam unggahan tersebut, Joan Mir menuliskan: "Jadi Pasangan lagi @Fabioquartararo20?".

Baca Juga: Tinggalkan Yamaha, Maverick Vinales Langsung Ditantang Aleix Espargaro

Baca Juga: MotoGP 2022, Maverick Vinales Ke Aprilia, Andrea Dovizioso Ke Yamaha?

Tidak lama, Fabio Quartararo pun membalas kode tersebut dengan menulis: "Hahahaha tentu saja, mari kita bicarakan".

Hal ini mengisyaratkan bahwa Joan Mir ingin kembali berpasangan bersama Fabio Quartararo di Yamaha.

Sebelumnya, kedua pembalap tersebut sempat menjadi rekan satu tim.

Mereka sama-sama jebolan juara CEV Moto3, Fabio Quartararo di musim 2014 dan Joan Mir di musim 2015.

Instagram.com/joanmir36official
Instastory Joan Mir yang mengirim kode keras ke Fabio Quartararo

Baca Juga: BREAKING NEWS: Maverick Vinales Resmi Tinggalkan Yamaha Di MotoGP 2022

Ditambah keduanya berada di tim yang sama tahun 2016, Leopard Racing Moto3.

Joan Mir mengakhiri musim pada peringkat kelima dan menjadi rookie of the year Moto3 2016.

Ia bertahan di Moto3 tahun 2017 dan menjadi juara dunia, sehingga muncul julukan 'Miracle Mir'.

Sedangkan Fabio Quartararo jeblok di peringkat ke-13, meski di tahun 2017 ia naik ke kelas Moto2.

Instagram.com/joanmir36official
Balasan Fabio Quartararo tentang kode yang dikirim dari Joan Mir

Baca Juga: Fabio Quartararo Juara MotoGP Belanda 2021, Banyak Rekor Baru

Performanya di kelas menengah pun tidak begitu bagus, ia baru bisa podum pada Moto2 2018 yang membuatnya dilirik Petronas Yamaha SRT untuk musim 2019.

Alhasil Fabio Quartararo dan Joan Mir sama-sama menjadi pembalap rookie di MotoGP 2019 dan rookie of the year menjadi milik Fabio Quartararo.

Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular