Pesta Yamaha Di WSBK Inggris 2021 Bubar, Gara-gara Pembalap Tersesat

Joni Lono Mulia - Senin, 5 Juli 2021 | 08:05 WIB
Pata Yamaha Brixx
Pesta kemenangan Yamaha di WSBK Inggris 2021 bubar diphoto bomb Michael van der Mark yang statusnya pembalap WSBK dari tim BMW

MOTOR Plus-online.com - Pembalap Yamaha pabrikan di WorldSBK Toprak Razgatlioglu bikin pesta di WSBK Inggris 2021 di sirkuit Donington Park setelah juara di race 1 dan 2.

Kemenangan yang diraih pembalap WSBK Toprak Razgatlioglu pun dirayakan dengan suka cita oleh tim Pata Yamaha WorldSBK.

Perayaan kemenangan itu diabadikan dengan foto bareng seluruh tim.

Tampak juga foto Topra Razgatlioglu berpose dengan 2 trofi kemenangan race 1 dan 2 WSBK Inggris 2021.

Baca Juga: Terungkap, Yamaha Minta Pembalap WSBK Ini Gantikan Valentino Rossi di MotoGP Valencia 2020

Baca Juga: Video Aksi Penyelamatan Pembalap Turki di Race 2 WSBK Spanyol 2020

Ternyata pestanya bubar, pose foto perayaan tim Pata Yamaha WorldSBK berantakan.

Foto pesta kemenangan Yamaha di WSBK Inggris 2021 itu bubar gara-gara ada pembalap WSBK yang tersesat.

Pembalap WSBK Michael van der Mark langsung nongol pada saat foto bareng alias photo bomb.

Aksi photo bomb itu tidak lantas bikin kesal tim Pata Yamaha WorldSBK, malah bikin senyum.

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular