Dibagikan Bantuan Pemerintah Rp 600 Ribu Sekaligus Tambahannya, Penuhi Syarat Ini

Galih Setiadi - Jumat, 16 Juli 2021 | 08:50 WIB
Tribunnews.com
Bantuan pemerintah Rp 600 ribu berikut tambahannya dibagikan.

MOTOR Plus-online.com - Asyik banget bantuan pemerintah Rp 600 ribu dan tambahannya dibagikan Juli 2021.

Kabar gembira buat bikers atau warga lainnya, tetap bisa mendapatkan bantuan pemerintah.

Salah satunya bantuan Rp 600 ribu dari program Bantuan Sosial Tunai (BST) alias bansos.

Selain dapat bantuan Rp 600 ribu, ada juga beras 10 kg untuk penerima, cek syarat ini.

Bansos ini senilai Rp 300 ribu per bulan, namun dicairkan menjadi Rp 600 ribu untuk periode Mei dan Juni 2021.

Hal itu disampaikan Menteri Sosial, Tri Rismaharini.

"Warga akan menerima Rp 600 ribu sekaligus," tuturnya dalam keterangan resmi, Kamis (1/7/2021)

Bansos Tunai tersebut memang diperpanjang penyalurannya dan akan diberikan pada 10 juta KPM.

Baca Juga: Siapin KTP KK dan Surat Ini Bantuan Pemerintah Rp 600 Ribu dan Tambahannya Cair

Baca Juga: Bulan Juli 2021 Bantuan Pemerintah Masih Disalurkan, Input Nama Sesuai KTP

Penyaluran bantuan pemerintah ini paling lambat pada minggu kedua Juli 2021.

Seperti yang dibilang Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy.

"Mudah-mudahan paling lambat pada minggu kedua bulan Juli bansos akan bisa disalurkan ke seluruh pelosok Tanah Air kepada keluarga penerima manfaat yang membutuhkan," ujarnya, Kamis (1/7/2021), dikutip dari laman kemenkopmk.go.id.

Baca Juga: Masukkan Nama Lengkap Sesuai KTP, Bantuan Pemerintah Cair Bulan Juli 2021 Silahkan Dicek

Program ini diberikan untuk meringankan beban masyarakat saat pandemi Covid-19.

Sasaran BST

Berikut sasaran penerima BST:

  • Keluarga anggota Program Keluarga Harapan (PKH) yang Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos
  • Keluarga penerima manfaat (KPM) PKH yang belum menerima bansos

Baca Juga: Anggaran Rp 623 Miliar Siap Dibagikan Selama PPKM Darurat, Masing-masing Penerima Dapat Segini

Cara Cek Penerima BST

Berikut cara cek penerima bantuan pemerintah atau bansos ini:

  1. Buka laman cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Masukkan Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.
  3. Lalu, masukkan nama lengkap sesuai KTP.
  4. Setelah, itu masukkan kode pada kolom.
  5. Terakhir, klik tombol "cari"

Nantinya akan muncul hasil pada data pencarian, berupa alamat penerima, periode bansos, dan identitas penerima.

Sistem akan mencocokkan nama Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan wilayah yang diinput dan membandingkan dengan nama yang ada dalam database Kemensos.

Proses pencairan bantuan sosial dapat dilakukan melalui bank anggota Himbara, seperti BNI, BRI, Bank Mandiri, serta BTN.

Namun, perlu diketahui bahwa tidak semua pendaftar mendapat bantuan sosial secara otomatis dari pemerintah.

Baca Juga: Isi Nomor KTP, Cek Bantuan Pemerintah Rp 1,2 Juta yang Cair Juli 2021 di Bank BRI dan BNI

Setiap program bantuan sosial mempunyai syarat dan mekanisme masing-masing.

Sistem akan mencocokkan nama Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan wilayah yang diinput dan membandingkan dengan nama yang ada dalam database Kemensos.

Proses pencairan bantuan sosial dapat dilakukan melalui bank anggota Himbara, seperti BNI, BRI, Bank Mandiri, serta BTN.

Namun, perlu diketahui bahwa tidak semua pendaftar mendapat bantuan sosial secara otomatis dari pemerintah.

Setiap program bantuan sosial mempunyai syarat dan mekanisme masing-masing.

Baca Juga: Masukkan Nama Lengkap Sesuai KTP, Bantuan Pemerintah Cair Bulan Juli 2021 Silahkan Dicek

Penerima Bansos Rp 300 ribu akan menerima surat undangan dari pihak pejabat daerah, atau dalam hal ini Ketua RT.

Dari undangan tersebut, masyarakat akan diarahkan mengambil bansos ke kantor pos, sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Undangan tersebut berisi barcode serta informasi dasar penerima bantuan dan wajib dibawa saat akan mengambil bansos.

Selain surat undangan, penerima bansos juga wajib membawa KTP atau Kartu Keluarga (KK).

Baca Juga: Cek Penerima Bantuan Pemerintah Rp 1,2 Juta Juli 2021, Bawa KTP dan KK Saat Pencairan

Setelah menunjukkan undangan dan KTP atau KK, petugas akan melakukan scanning barcode pada surat undangan.

Saat sudah selesai, masyarakat akan langsung menerima bansos tunai Rp 300 ribu.

Untuk diketahui, saat mencairkan dana bansos tunai Rp 300 ribu ini tidak dikenakan potongan apapun.


Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "CEK PENERIMA Bansos Rp 600 Ditambah Beras 10 Kg Bulan Juli 2021, Akses Link cekbansos.kemensos.go.id"

Source : Tribunnews.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular