Motor Matic Baru Saudara Honda BeAT Unik Banget, Harganya Bikin Kaget

Galih Setiadi - Sabtu, 17 Juli 2021 | 11:30 WIB
Newmotor.com.cn
Motor matic baru saudara Honda BeAT, Honda NS110L.

MOTOR Plus-online.com - Honda BeAT yang sudah dikenal banyak orang kini muncul motor matic baru saudaranya.

Honda meluncurkan motor matic baru saudara Honda BeAT dengan beberapa keunikan.

Bisa dibilang saudara Honda BeAT, soalnya kapasitas mesin motor matic ini mirip-mirip.

Bahkan sampai harga motor matic baru ini, juga gak kalah bikin bikers melongo.

Namanya Honda NS110L, motor matic baru yang dilaunching saat Beijing Motor Show.

Motor matic baru Honda ini punya desain yang sederhana dan minimalis.

Tampilan khas skutik asal China benar-benar terlihat di Honda NS110L ini.

Eits, jangan remehin dulu kualitasnya.

Baca Juga: Atasi Kelemahan BeAT Honda Keluarkan Motor Matic Baru 110 cc Bagasi Lega

Baca Juga: Meluncur Motor Baru Yamaha Super Irit Penantang Honda BeAT, Harga Semurah Ini

Honda NS110L tampil imut berkat rodanya yang berdiameter 10 inci, Lebih kecil dari Honda BeAT dengan diameter roda 14 inci.

Belum lagi tinggi joknya cuma 735 mm saja, cocok banget buat yang postur tingginya gak terlalu jangkung.

Fiturnya lumayan unik, memakai panel indikator alias speedometer full digital.

2banh.vn
Panel instrumen Honda NS110L sudah full digital LCD.

Sedangkan Honda BeAT masih setia dengan menggunakan perpaduan analog dan digital.

Baca Juga: Motor Baru Mirip Harley-Davidson, Tampang Sangar Harga Setara Honda BeAT Bekas

Rem depan sudah disc brake dikawal kaliper dua piston, sedang yang belakang masih teromol.

Selain fitur yang minim, si imut ini dibekali mesin dengan kapasitas sama dengan Honda BeAT yaitu 110 cc.

Mesin Honda NS110L

Powernya cuma 7,7 hp di 7.000 rpm, sedang torsinya 8,8 pada 6.000 rpm.

Bandingakan dengan Honda BeAT yang punya tenaga maksimal 8,86 dk dan torsi mencapai 9,3 Nm.

Baca Juga: Muat 4 Orang Harga Lebih Murah dari Honda BeAT Anti Hujan Plus Bisa Angkut Barang Banyak

Harga motor matic baru ini dipatok 8.000 Yuan atau sekitar Rp 17,8 jutaan.

Sedikit lebih mahal dibanding saudaranya, yaitu Honda BeAT tipe Deluxe.

Honda BeAT tipe tertinggi tersebut dibanderol Rp 17,465 juta OTR Jakarta.

Gimana bro, berminat bawa pulang motor matic yang satu ini kalau dijual di Indonesia?

Honda NS110L dijual di China.

Source : 2banh.vn
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular