MOTOR Plus-Online.com - Modifikasi NMAX pecinta kencang, mesin bengkak jadi 200 cc, pakai livery ala Moto2!
Segala hal yang berhubungan dengan kecepatan rasanya sudah melekat di diri Lim Edwin Kaputra.
Menurutnya, apapun motornya sebisa mungkin harus mumpuni dipakai ngebut, termasuk Yamaha NMAX miliknya ini.
Alhasil, Yamaha NMAX tersebut ia modifikasi dengan aliran racing look yang beda dari yang lain bro!
“NMAX ini awalnya ganti knalpot, trus nembak-nembak makanya pasang open looper. Setting terus sampai akhirnya keterusan ‘kecemplung’,” buka pria ini.
Ada beberapa bengkel yang sudah ia sambangi, hingga akhirnya bengkel Ganesha Lathe yang berlokasi di Cipinang, Jaktim jadi pilihannya terakhir.
Ubahannya memiliki spesifikasi piston 63 mm, stroke 63 mm, lengkap pengapian aRacer.
“Speknya 63 bebas, jadi 196 cc. Powernya sekitar 23 dk di Dynojet 250i, segini belum maksimal tapi udah banyak yang pengen ‘ngajak main’ motor ini,” ungkapnya.
Baca Juga: Yamaha All New NMAX Dibalut Modifikasi Daily Racing, Penuh Aksesoris Mewah
Baca Juga: Modifikasi All New NMAX, Grafis Bodi Menarik, Aksesoris Bikin Siap Touring
“Dan gak pake thermostat. Karena kalo standar gak nguber adem mesinnya, suhunya tinggi," kata Edwin.
"Apalagi kan buat turing juga. Dulu sering overheat, makanya beli semua yang bisa bikin adem mesin deh, Sekarang gak pernah sampe 80 derajat Cecius,” tambahnya.
Nah untuk mendongkrak tampilan racing look-nya, beberapa ubahan juga dijejalkan ke NMAX ini.
Sektor kaki-kaki Yamaha NMAX lansiran 2016 ini pun juga tak luput dari sentuhan modifikasi.
Garpu depan sudah diupgrade dengan upside down berlabel RPD.
Sepasang pelek yang digunakan cukup unik, mencomot pelek RCB SP522 yang aslinya untuk Vario.
“Pilih ini karena lebih ringan. Tapi mesti bikin adaptor, malah lebih mahal dari harga peleknya, hahaha,” ujar member JMO (Jakarta Max Owner) dengan NRA #783 ini.
Baca Juga: Modifikasi All New NMAX Pakai Knalpot Ori Honda CBR250RR, Segini Biayanya
Sedangkan kaliper rem belakang terpasang Brembo 2P yang menjepit cakram TDR.
Di area belakang juga terlihat sepasang sokbreker Ohlins dan knalpot Arrow
Agar konsep racing look makin kuat, sekujur bodinya dilapis decal custom motif Pertamina Mandalika SAG Team yang berlaga di kejuaraan Moto2 dan CEV Moto2.
“Pengen punya ciri tersendiri, kalau NMAX kayaknya baru saya yang pakai decal ini,” ujarnya.
Nah penasaran data modifikasi lengkapnya, bisa simak di bawah ini bro.
Data modifikasi:
USD: RPD
Pelek: RCB SP522
ECU: aRacer RC1 Super
Koil: Blue coil USR
Throttle body: Suzuki GSX-R150 34 mm
Klep: BRT 22/19
Noken as: custom
Volt stabilizer: XCS Turbo
CVT: Custom
Setang: Fatbar WR3 Carbon
Lampu depan: LED Pajero Sport Dakar
Voltmeter: Koso
Thermometer: Koso
Tabung minyak rem: LighTech
Gas spontan: Domino
Sakelar: Suzuki GSX-R1000
Handgrip: Barracuda
Master rem: Brembo RCS14
Selang rem: Hel
Quick release: Swit’s
Kaliper depan: Brembo 4P
Kaliper belakang: Brembo 2P
Cakram depan: AMS 260 mm
Cakram belakang: TDR
Ban depan: Pirelli Diablo Rosso Corsa II 90/80-14
Ban belakang: Pirelli Diablo Rosso Sport 100/80-14
Sokbreker belakang: Ohlins
Smart key: DSS
Knalpot: Arrow
Radiator: BRD
Race panel: aRacer
Source | : | Otomotifnet.gridoto.com,Tabloid OTOMOTIF |
Penulis | : | Fariz Ibrahim |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR