MOTOR Plus-online.com - Bukan karena mendapatkan motor musim 2019, ini masalah murid Valentino Rossi, Franco Morbidelli di MotoGP 2021.
Hal ini diungkapkan oleh Wilco Zeelenberg, manajer tim Petronas SRT.
Sebelum bergabung menjadi manajer tim Petronas SRT, Zeelenberg memegang peran sebagai konsultan sirkuit di tim pabrikan Yamaha.
Musim MotoGP 2021, tim Malaysia menghadapi lebih banyak masalah dari yang diperkirakan.
Hanya satu podium yang diraih oleh Franco Morbidelli di sembilan balapan pertama.
Sudah dari balapan perdana di Qatar, Petronas SRT tanpa 10 besar untuk Rossi dan Morbidelli.
“Kami memiliki masalah bagian belakang yang tidak pernah kami alami tahun lalu. Kombinasi buruk antara sasis, ban, dan suspensi sulit dijelaskan," ungkap Wilco Zeelenberg.
"Juga harus dikatakan bahwa level kejuaraan bahkan lebih tinggi dari musim lalu. Semua pebalap telah berkembang, begitu juga dengan semua motor,” sebutnya.
Baca Juga: Murid Valentino Rossi Absen di MotoGP Styria 2021, Kapan Balapan Lagi
Baca Juga: Murid Valentino Rossi Ke TIm Yamaha Pabrikan, Begini Daftar Pembalap MotoGP 2022
Pembalap Italia-Brasil itu beberapa kali mengeluh selama kejuaraan MotoGP ini bahwa ia belum menerima Yamaha M1 spesifikasi pabrikan meskipun menjadi runner-up MotoGP 2020.
Namun menurut Wilco Zeelenberg, bukan motornya yang membuat perbedaan hasil.
“Saya memahami rasa frustrasi Franco, tetapi saya tidak yakin apakah dia lebih baik dengan motor yang sama dengan yang lain," beber Zeelenberg.
"Dia tidak akan punya waktu untuk melakukan banyak tes musim dingin ini. Dan saya tidak yakin dia akan merasa sangat nyaman,” jelasnya.
Baca Juga: Cal Crutchlow Balap lagi di MotoGP Austria 2021 Gantikan Murid Rossi
Source | : | Corsedimoto.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR