Terungkap Beda Wild Card Dan Pengganti, Gara-Gara Pedrosa Dan Crutchlow Ngegas Di MotoGP Styria

Joni Lono Mulia - Kamis, 29 Juli 2021 | 21:10 WIB
KTM Images/Rob Gray; Yamaha Motor Racing Srl
Test rider KTM MotoGP Dani Pedrosa (kiri) dan test rider Yamaha MotoGP Cal Crutchlow ungkap bedanya pembalap wild card dengan pengganti

MOTOR Plus-online.com - Gara-gara Dani Pedrosa dan Cal Crutchlow yang berstatus sama-sama test rider ngegas di MotoGP Styria 2021, terungkap bedanya wild card dan pembalap pengganti.

Yup, Dani Pedrosa merupakan pembalap penguji atau test rider skuat Red Bull KTM Factory Racing tampil di MotoGP Styria 2021 dengan jatah wlid card.

Begitu juga Cal Crutchlow yang merupakan test rider Monster Energy Yamaha MotoGP juga tampil di MotoGP Styria, Austria dan Inggris sebagai pembalap pengganti atau substitusi.

Cal Crutchlow jadi pembalap pengganti Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) yang masih dalam penyembuhan setelah naik meja operasi lutut kiri di MotoGP Belanda 2021.

Sebelumnya, pihak FIM dan Dorna Sports tidak mengeluarkan jatah wild card untuk MotoGP musim lalu.

MotoGP 2021 baru lagi dibolehkan ada pembalap wild card sudah bisa kembali berlaga di MotoGP musim ini.

Pembalap wild card pertama adalah Stefan Bradl di MotoGP Spanyol di sirkuit Jerez, April silam.

Test rider skuat Red Bull KTM Factory Racing Dani Pedrosa menjadi wild card kedua yang tampil di MotoGP musim ini.

Baca Juga: Resmi Test Rider Yamaha Ngegas Di MotoGP 2021, Begini Harapan Performanya

Baca Juga: Test Rider Yamaha Gantikan Murid Valentino Rossi di Tiga Ronde MotoGP

Dani Pedrosa mengambil jatah wild card di MotoGP Styria 2021, (8/8/2021).

Lantas apa beda pembalap wild card dengan pembalap pengganti atau substitusi.

Begini penjelasan MOTOR Plus-online perbedaan keduanya berikut ini.

Pembalap wild card hanya tampil atau turun di beberapa ronde MotoGP di musim berjalan.

Pembalap wild card dipastikan bukan pembalap reguler atau bisa juga pembalap penguji atau test rider.

Baca Juga: Test Rider Sama-sama Ngegas Di MotoGP Styria 2021, Statusnya Kok Beda?

Pembalap wild card boleh menggunakan motor MotoGP dengan spesifikasi yang sama dengan motor MotoGP yang dipakai pembalap regulernya.

Misalkan, Stefan Bradl berstatus pembalap wild card di MotoGP Spanyol 2021 turun dengan motor MotoGP Honda RC213V yang sama dengan motor MotoGP Marc Marquez dan Pol Espargaro.

Begitu pula dengan Dani Pedrosa di MotoGP Styria 2021, motor MotoGP yang dipakai sama dengan yang diandalkan Brad Binder dengan Miguel Oliveira.

Selain itu, pembalap wild card juga bisa berfungsi sebagai test rider untuk meriset motor MotoGP di saat balapan.

Baca Juga: Test Rider Ungkap Pabrikan Honda di MotoGP Sedang Mengalami Kekacauan

Hal yang juga dijalani Stefan Bradl di MotoGP Spanyol lalu dan Dani Pedrosa di MotoGP Styria 2021.

Lantas apa bedanya dengan pembalap pengganti atau subtitusi seperti yang dilakoni test rider Yamaha MotoGP Cal Crutchlow di MotoGP Styria, Austria dan Inggris 2021?

Cal Crutchlow menjadi pembalap substitusi atau penggangi pembalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli.

Franco Morbidelli masih dalam masa penyembuhan setelah menjalani operasi lutut kiri di MotoGP Belanda 2021, Juni lalu.

Lantaran statusnya sebagai pembalap pengganti atau substitusi, maka motor MotoGP yang digunakan adalah motor milik pembalap yang digantikannya dalam hal ini motor MotoGP Franco Morbidelli.

Baca Juga: Rumor Pengganti Maverick Vinales di MotoGP 2022 Sudah Ada, Kok Malah Bilang Begini

Kalau Dani Pedrosa ngegas di MotoGP Styria 2021 pakai motor MotoGP KTM RC16 spek tahun ini seperti yang dipakai pembalap skuat Red Bull KTM Factory, Miguel Oliveira dan Brad Binder.

Cal Crutchlow ngegas motor MotoGP Yamaha YZR-M1 2019 sebagai mana yang dipakai Franco Morbidelli sejak awal MotoGP 2021.

Sudah ada pembalap subtistusi atau pengganti sebelum Cal Crutchlow di MotoGP 2021.

Sebut saja Tito Rabat gantikan Jorge Martin di MotoGP Spanyol dan Prancis 2021 dan Michele Pirro gantikan Jorge Martin di MotoGP Italia 2021.

Baca Juga: Terungkap, Jorge Lorenzo Hampir Gabung Aprilia, Gagal Karena Hal Ini

Tito Rabat dan Michele Pirro plek-plek menunggangi motor MotoGP Ducati Desmosedici GP milik Jorge Martin.

Kemudian pembalap WorldSBK Amerika Serikat Garett Gerloff gantikan Franco Morbidelli di MotoGP Belanda 2021. 

Garret Gerloff plek-plek pakai motor MotoGP Yamaha YZR-M1 2019 milik Franco Morbidelli.

Yang juga jadi motor MotoGP yang bakal Cal Crutchlow di MotoGP Styria, Austria dan Inggris 2021.

Sedangkan pembalap wild card baru tercatat 2 kali di MotoGP 2021. 

Mereka adalah test rider skuat Honda pabrikan Stefan Bradl (MotoGP Spanyol) dan Dani Pedrosa.

Itu dia penjelasan bedanya pembalap wild card dan pembalap pengganti atau substitusi di MotoGP 2021.

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular