MOTOR Plus-online.com - Valentino Rossi masih bikin jagat MotoGP gak percaya soal dirinya pensiun di akhir MotoGP 2021, bikin gak percaya alasan kuntit Dani Pedrosa di kualifikasi 1 (Q1) MotoGP Styria.
Memang tidak alasan yang jelas kenapa Valentino Rossi memutuskan pensiun dari MotoGP yang sudah dilakoninya sejak 1996 silam.
Namun begitu, valentino Rossi bikin kaget ketika menjelaskan alasannya kenapa dia menguntit Dani Pedrosa di Q1 MotoGP Styria.
Valentino Rossi mencatat waktu kurang apik di hasil kombinasi FP1 hingga FP3 yang membuatnya harus Q1.
Kalau sukses menempati posisi 2 besar di 2 tercepat, maka pembalap tersebut berhak mengikuti sesi kualifikasi 2 (Q2).
Nah saat Valentino Rossi melakoni sesi Q1 tampak pembalap berjuluk The Doctor itu konsisten menguntit Dani Pedrosa.
Saat ditanya di media scrum skuat Petronas Yamaha SRT secara online, Valentino Rossi mengungkapkan kekagumannya terhadap Dani Pedrosa.
"Saya menguntit dia gak hanya melihat racing line di bawa motor MotoGP," celoteh Valentino Rossi di media scrum Petronas Yamaha SRT, (7/8/2021).
Baca Juga: Valentino Rossi Pensiun dari MotoGP Jadi Sorotan, Marc Marquez Komentar Begini
Baca Juga: Jadwal Dan Link Streaming Race MotoGP Styria 2021, Valentino Rossi Punya Misi Khusus
Terlebih lagi, Dani Pedrosa sudah sering latihan dan melakoni tes di sirkuit MotoGP Red Bull Ring terkait dengan profesinya sebagai test rider tim KTM MotoGP.
"Jadi pengin terus mengikuti Dani terus-terusan dan saya melihat gaya balap khas Dani yang smooth, mulus dan bersih," imbuh The Doctor.
"Meskipun sudah gak balapan sejak 2018, tapi karakter khas Dani sebagai pembalap MotoGP gak pernah hilang."
"Saya sangan kagum dan terkesan melihat gaya balap Dani yang faktanya sudah beberapa musim gak balapan," beber Valentino Rossi.
"Pas balapan MotoGP lagi menunjukkan tidak ada perubahan dari gaya balapnya," pungkas Valentino Rossi.
Baca Juga: Hasil FP4 MotoGP Styria 2021, Fabio Quartararo Paling Depan, Valentino Rossi Urutan Segini
Valentino Rossi memang tidak menutupi kekaguman pada sosok Dani Pedrosa.
Bahkan saat Dani Pedrosa melakoni balap terakhir di sirkuit MotoGP Valencia.
Valentino Rossi mendatangi Dani Pedrosa sebagai wujud perpisahan dan kehilangan Dani Pedrosa sebagai rival berat di saat kompetisi MotoGP sejak 2006-2018 silam.
Jadi Valentino Rossi kuntit Dani Pedrosa di Q1 bukan hanya sekadar pengin mencetak waktu tercepat.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Styria 2021, Debutan Bikin Kaget, Jagoan Kamu Posisi Berapa?
Akan tetapi, Valentino Rossi penasaran dengan Dani Pedrosa apakah gaya balapnya setelah 3 musim gak balapan MotoGP berubah atau tidak.
Eh ternyata, Valentino Rossi membuktikan sendiri gaya balapnya Dani Pedrosa gak berubah.
Padahal faktanya Dani Pedrosa sudah 3 musim gak balapan.
Dani Pedrosa di MotoGP Styria 2021 ini naik motor MotoGP KTM dan bukan motor MotoGP Honda.
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR