Sambut HUT RI Ke-76, Profil Andi Gilang Pembalap Indonesia Di Moto3 2021

Galih Setiadi - Senin, 16 Agustus 2021 | 12:15 WIB
TWITTER/@HONDATEAMASIA
Pembalap Indonesia Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang

MOTOR Plus-online.com - Sambut HUT RI ke-76, kuy kenalan sama Andi Gilang, pembalap Indonesia di Moto3 2021.

Jelang HUT RI ke-76 pada 17 Agustus 2021, asyik juga bahas soal perjuangan di dunia otomotif.

Termasuk karier beberapa pembalap Indonesia yang sudah dikenal dunia.

Salah satunya pembalap Indonesia yang tancap gas di Moto3 2021, Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang.

Saat ini, Andi Gilang berlaga di Moto3 bersama Honda Team Asia.

Satu kebanggaan, ada pembalap Indonesia yang bisa bersaing di balapan tersohor.

Bisa balapan di sirkuit yang sama dengan pembalap MotoGP, Andi Gilang punya perjalanan panjang tentunya.

Daripada penasaran, langsung kenalan sama Andi Gilang lebih dalam.

Baca Juga: Klasemen Sementara Moto3 2021, Pembalap Indonesia Andi Gilang Raih Poin Buat HUT RI Ke-76

Baca Juga: Hasil Balap Moto3 Austria 2021, Pembalap Indonesia Andi Gilang Tampil Impresif

Andi Gilang lahir di Bulukumba, Sulawesi Selatan pada 14 Agustus 1997.

Ternyata, Ayah Andi Gilang, Andi Supriadi doyan balap trabasan alias off-road.

Makanya enggak heran kalau Andi Gilang juga maniak urusan balapan.

Bahkan, pembalap Indonesia yang belum lama ulang tahun ini punya ketertarikan di dunia motor sejak kecil.

TribunTimur.com/Samsul Bahri
Andi Gilang saat berada di rumahnya di Bulukumba, Sulawesi Selatan

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Moto3 Austria 2021, Ini Posisi Start Andi Gilang dan Pembalap 'Tim Indonesia'

Andi Gilang sudah mendapat motor Underbone 110 cc saat usianya baru delapan tahun.

Bahkan, Andi Gilang sudah terjun ke dunia balap underbone saat usianya belum genap 10 tahun.

Balapan perdananya tersebut diadakan di Bulukumba alias kampung halamannya.

Ternyata, Andi Gilang sempat ikutan balap liar saat berusia 13 tahun.

Baca Juga: Hasil FP3 Moto3 Austria 2021, Duet Pembalap 'Tim Indonesia' Ciamik, Andi Gilang Belum Maksimal

Ketika ketahuan ayahnya, pembalap berusia 24 tahun ini justru didukung.

Sebagai bukti keseriusannya, orangtua Andi Gilang memesan mesin balap dan mendaftarkan Andi Gilang ke beberapa balapan di Makassar.

Sejak saat itu, performa Andi Gilang mulai meningkat dan menarik perhatian.

Kedua orangtuanya selalu mengantarkan Andi Gilang ke balapan, meskipun jauh.

Baca Juga: Hasil FP1 Moto3 Austria 2021, Segini Posisi Pembalap Indonesia Andi Gilang

Semangat balap tersebut membuat orangtuanya ingin mengirim ke sekolah balap.

Eh ternyata, Astra Honda menawarkan Andi Gilang di program Honda Racing School.

AHM
Pembalap Indonesia Andi Gilang

Andi Gilang bergabung di Astra Honda Racing Team pada tahun 2010.

Saat itu, Andi Gilang balapan di Indospeed Racing Series memakai Honda CB150R.

Baca Juga: Hasil Balap Moto3 Styria 2021, Pedro Acosta Juara, Pembalap Indonesia Crash

Cukup butuh waktu 3 tahun, Andi Gilang juara di kelas 110 cc dan 125 cc.

Kemudian, kariernya mulai meningkat ketika menjalani debut di Asia Dream Cup 2014.

Ia menyumbang mendali emas untuk Jawa Barat di kelas 125 cc perorangan pada PON 2016.

Pada musim tersebut, Andi Gilang langsung sabet peringkat keenam.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Moto3 Styria 2021, 'Tim Indonesia' Tembus 10 Besar, Andi Gilang Posisi Segini

Masih di tahun yang sama, Andi Gilang juga menjalani debutnya di Asia Talent Cup dan mendapat urutan ke-21.

Dia berhasil memenangkan Race 2 Losail dan mendapat podium dua di Race Sepang pada musim selanjutnya.

Andi Gilang mendapat 104 poin dan menempati peringkat kesembilan pada Asia Talent Cup 2015.

Performa Andi Gilang naik drastis pada musim 2016 dengan tiga kemenangan, yaitu Race 2 Losail, Race 1 Sepang, dan Race 1 Sepang.

ASIATALENTCUP.COM
Pebalap muda Indonesia, Andi Gilang mengangkat trofi usai memenagi race kedua Asia Talent Cup 2016.

Selain itu, dia juga mendapat podium dua di Race 1 Zuhai.

Baca Juga: Hasil FP3 Moto3 Styria 2021, Andi Gilang posisi Segini, Pembalap 'Tim Indonesia' Masuk 5 Besar

Andi Gilang berhasil mendapat peringkat ketiga di Asia Talent Cup 2016, di bawah Somkiat Chantra dan Ai Ogura.

Pada tahun yang sama, Andi Gilang juga membalap di CEV Moto3 bersama Astra Honda Racing Team dan mendapat peringkat ke-32 di musim debut.

Pada musim 2017, Andi Gilang berhasil naik ke peringkat ke-17.

Andi Gilang juga sempat menjadi pembalap wildcard di ARRC AP250.

Baca Juga: Hasil FP2 Moto3 Styria 2021, Andi Gilang dan Pembalap 'Tim Indonesia' Malah Merosot

Setahun kemudian, Andi Gilang membalap di ARRC kelas Supersport 600 dan posisinya di CEV Moto3 digantikan Gerry Salim.

Instagram/Astra Honda Racing Team
Andi Gilang pakai strategi jaga ban dan baru menekan di lap-lap terakhir dan sukses finis runner-up di race 2 ARRC SS600 Australia

Dia berhasil memenangkan balapan di Sirkuit Sentul dan mengakhiri musim di peringkat kelima.

Selain itu, dia juga sempat membalap di Suzuka 4 Hours Endurance Race pada 2015 (mendapat peringkat dua) dan Suzuka 8H Endurance Race pada 2018 (mendapat peringkat ketujuh).

Simak perjalanan Andi Gilang berikut dikutip dari berbagai sumber:

Baca Juga: Hasil FP1 Moto3 Styria 2021, Pembalap Indonesia Andi Gilang Berhasil Raih Posisi Segini

2010

Masuk ke Astra Honda Racing School

2011-2013

  • Mengikuti Indospeed Race Series
  • Mengikuti Motoprix Region 2

2014

Peringkat ke 6 Asia Dream Cup

2015

  • Juara Asia Talent Cup seri Qatar
  • Runner up Suzuka 4 Hours Endurance Race
  • Peringkat 3 National Super Sports

2016

  • Peringkat 3 Asia Talent Cup
  • Peringkat 32 CEV Moto3

2017

Peringkat 17 Asia Talent Cup

2018

  • Urutan 7 di Suzuka Endurance Race
  • Urutan 5 di klasemen umum Asian Road Racing Championship SS600

2019

  • Mengikuti CEV Moto2 World Championship
  • Mengikuti Moto2 Misano

2020

Mengikuti Moto2

2021

Mengikuti Moto3

Source : Berbagai Sumber
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular