Viral Video Pemotor Duel Lawan Pengemudi Fortuner Driver Ojol Sampai Turun Tangan, Spion Mobil Hancur

Galih Setiadi - Kamis, 26 Agustus 2021 | 13:15 WIB
Instagram.com/jurnalwarga
Pemotor duel sama sopir mobil dipisahin driver ojol

MOTOR Plus-online.com - Suasana mendadak panas, pemotor terlibat cekcok dengan pengemudi mobil Toyota Fortuner, spion mobil hancur.

Pentingnya jaga emosi saat naik motor di jalan jadi perhatian utama buat bikers.

Selain itu, tetap selalu taat aturan dan waspada ketika berkendara.

Jangan sampai kejadian pemotor Honda BeAT dan pengemudi Fortuner menimpa bikers di jalan.

Kondisi langsung panas begitu pengemudi mobil Toyota Fortuner dan pemotor Honda BeAT terlibat keributan dan nyaris duel.

Kejadiannya berlangsung di Jalan Gunung Sahari Raya, Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Insiden keributan tersebut berlangsung hari Rabu (25/8/2021) pagi.

Keributan berujung bikin macet di lokasi, lalu direkam seseorang.

Baca Juga: Langsung Tepar, Oknum Ormas Duel Lawan Debt Collector Jadi Tontonan Pemotor

Baca Juga: Ribut Debt Collector Vs Ojol, Mata Elang Boleh Tarik Kendaraan Asal Penuhi Syarat Ini

Seperti video yang diposting akun Instagram @jurnalwarga.

Keributan melibatkan pemotor Honda BeAT berpelat nomor B 3882 PMV dengan pengemudi Toyota Fortuner berpelat B 1845 PJF.

Keduanya sempat dilerai beberapa driver ojol di lokasi kejadian.

Namun, antara pemotor dan pengemudi mobil rupanya masih terbakar amarah.

Baca Juga: Duh, Valentino Rossi Dan Murid Sengit Di Luar Balapan MotoGP

Saking emosinya, pemotor mengambil helm berwarna biru lalu memukul spion sampai patah.

Sementara itu belum diketahui kronogi keributan.

Lebih jelasnya brother bisa tonton videonya di bawah ini atau klik LINK INI.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by JURNALWARGA (@jurnalwarga)

Namun brother harus ingat, sebisa mungkin hindari kekerasan di jalan.

Baca Juga: Viral Wanita Jadi Korban Pelecehan Seksual, Pelaku Mau Kabur Motornya Malah Mogok

Kericuhan yang berupa lontaran kata-kata kasar di jalan raya atau keributan bisa dijerat dengan dua pasal sekaligus.

Pasal yang mengatur adalah Pasal 310-321 KUHP tentang Penghinaan atau Pencemaran Nama Baik.

Atau Pasal lainnya yakni Pasal 351 ayat (1) KUHP tentang Penganiayaan.

Lontaran kata-kata kasar antar pengendara di jalan raya termasuk ke dalam enghinaan/pencemaran nama baik. Pencemaran nama baik diatur dalam Pasal 310 – Pasal 321 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (“KUHP”).

Baca Juga: Tegang, Video Ambulans Bawa Bayi Kritis Dihalangi Pemotor Oknum TNI

Pasal 310 KUHP, menerangkan bahwa “menghina” adalah “menyerang kehormatan dan nama baik seseorang”.

Jika penganiayaan tersebut mengakibatkan korban tidak dapat melakukan pekerjaannya karena sakit (pijn/pain) yang dialami, tetapi tidak sampai mengakibatkan luka berat atau tidak dimaksudkan untuk mengakibatkan luka berat, maka penganiayaan tersebut dapat dipidana dengan Pasal 351 ayat (1) KUHP:

  1. Penganiayaan diancam dengan pidana penjara paling lama dua tahun delapan bulan atau pidana denda paling banyak empat ribu lima ratus rupiah.
  2. Jika perbuatan mengakibatkan luka-luka berat, yang bersalah diancam dengan pidana penjara paling lama lima tahun.
  3. Jika mengakibatkan mati, diancam dengan pidana penjara paling lama tujuh tahun.
  4. Dengan penganiayaan disamakan sengaja merusak kesehatan.
  5. Percobaan untuk melakukan kejahatan ini tidak dipidana.

Source : instagram.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular