Geger Tampang Yamaha R15 Baru Bocor, Makin Mirip Moge Plus Ada Fitur NMAX

Yuka Samudera - Sabtu, 28 Agustus 2021 | 13:00 WIB
RevNitro
Geger tampang Yamaha R15 baru bocor, makin mirip moge Yamaha R1M, plus ada fitur NMAX!

MOTOR Plus-Online.com - Geger tampang Yamaha R15 baru bocor, makin mirip moge plus ada fitur NMAX bro!

Belakangan ini dunia maya dihebohkan dengan bocornya tampang motor sport Yamaha R15 baru di India.

Motor sport generasi terbaru ini digadang-gadang bakal bernama Yamaha R15M dan ditanam fitur NMAX juga.

Melihat dari namanya Yamaha R15M, bikin teringat ke moge superbike Yamaha R1M ya brother?

Hal ini karena desainnya yang sporty banget, bahkan sepintas benar-benar mirip Yamaha R1M.

Dari gambar-gambar yang bocor di dunia maya, terlihat area depan motor baru ini mirip dengan salah satu moge terbaru Yamaha.

Yups, tampang mukanya mirip Yamaha R7 dengan satu buah headlamp LED proyektor berada di tengah.

RevNitro
Motor sport R15 generasi terbaru bocor di dunia maya. Bakal bernama Yamaha R15M.

Lalu di samping kiri dan kanan terdapat lampu DRL yang benar-benar mirip dengan Yamaha R7.

Baca Juga: Motor Sport Baru Yamaha Mendadak Bocor, Fiturnya Bikin Pemilik NMAX Iri

Baca Juga: Diam-Diam Motor Baru Yamaha Nongol di Dealer, Desain Moge Banget Ada Fitur NMAX

Kalau dilihat dari samping, bodi Yamaha R15M ini seperti versi mini dari Yamaha R1M.

Foto-foto Yamaha R15M yang bocor ini diambil dari sebuah dealer di India.

Ada dua warna Yamaha R15M yang berhasil ditangkap kamera sejauh ini, yaitu biru dan silver.

Sempat juga beredar foto Yamaha R15M dengan livery Monster Energy Yamaha MotoGP.

Nah yang menarik, kabarnya ada fitur Yamaha NMAX yang akan dibenamkan ke Yamaha R15M ini.

RevNitro
Warna biru pada Yamaha R15M.

Fitur tersebut adalah konektivitas ke ponsel melalui bluetooth untuk memunculkan notifikasi panggilan telepon.

Bisa dibilang mirip dengan fitur Y-Connect yang ada di Yamaha All New NMAX di Indonesia nih bro!

Untuk sektor lain seperti mesin, rumornya masih mempertahankan mesin 155 cc SOHC  satu silinder dengan teknologi VVA.

Baca Juga: Tambah Jelas Desain Fairing Motor Baru Yamaha R15 V4, Mirip YZF-R7

Tampak pula suspensi upside down berkelir emas juga tetap dipertahankan di seri terbaru ini.

Belum ada kabar jelas soal peluncuruan Yamaha R15M ini di India.

Namun kalau menurut brother, kira-kira model Yamaha R15M ini juga akan dijual di Indonesia gak ya?

Kita tunggu saja yuk brother!

 

 

Source : Rushlane.com
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular