MOTOR Plus-Online.com - Bocoran warna motor baru Yamaha R15, ada livery MotoGP dan fitur mirip NMAX nih brother!
Belakangan ini pecinta Yamaha sedang dihebohkan munculnya motor sport Yamaha R15 model baru.
Yamaha R15 versi terbaru ini bakal mengusung nama Yamaha R15M yang kabarnya pakai livery MotoGP dan punya fitur seperti Yamaha NMAX.
Penampakan Yamaha R15M tersebut bocor di dunia maya dan diyakini sudah ada di dealer di India bro!
Motor sport terbaru ini akan memiliki desain yang terinspirasi dengan moge Yamaha seperti Yamaha R7 dan Yamaha R1M.
Contoh dari depan saja terlihat mencomot bentuk fairing dan headlamp dari Yamaha R7 yang belum lama meluncur.
Sedangkan dari samping, garis desain motor terbaru ini mirip seperti Yamaha R1M, salah satu superbike Yamaha.
Mengutip Rushlane.com, ada beberapa bocoran warna dan livery untuk Yamaha R15M yang akan meluncur di India ini.
Baca Juga: Geger Tampang Yamaha R15 Baru Bocor, Makin Mirip Moge Plus Ada Fitur NMAX
Baca Juga: Bukan R15, Ternyata Yamaha Akan Rilis Motor Sport 200 cc Pakai Nama Baru
Salah satu livery yang paling spesial adalah bertema MotoGP dengan livery tim Monster Energy.
Livery Monster Energy MotoGP ini memiliki logo M berkelir hijau khas Monster Energy di bagian fairing samping.
Ada juga tulisan Monster Energy tepat di area atas headlamp beserta logo M di kiri dan kanannya.
Selain livery Monster Energy MotoGP, kabarnya juga tersedia warna lain di Yamaha R15M ini bro.
Seperti warna Metallic Red, Thunder Grey, Racing Blue, dan Dark Knight.
Warna-warna ini mirip seperti yang ada di versi Yamaha R15 V3 sebelumnya.
Mesin Yamaha R15M akan sama dengan yang menggerakkan R15 V3.
Mesin ini berkapasitas 155 cc, berpendingin cairan, 4 langkah, SOHC, 4 katup.
Baca Juga: Motor Sport Baru Yamaha Mendadak Bocor, Fiturnya Bikin Pemilik NMAX Iri
Tenaga yang dihasilkan 18,6 hp pada 10.000 rpm dan torsi 14,1 Nm pada 8.500 rpm yang dikawinkan dengan gearbox 6 kecepatan.
Terdapat juga fitur Assist and Slipper Clutch serta Variable Valve Actuation atau VVA khas Yamaha.
Bagian suspensi depan jadi ngikutin Yamaha R15 V3 yang dipasarkan di Indonesia menggunakan upside down berkelir emas.
Sementara untuk fitur, kabarnya Yamaha R15M akan memiliki fitur seperti Yamaha NMAX di Indonesia.
Baca Juga: Tambah Jelas Desain Fairing Motor Baru Yamaha R15 V4, Mirip YZF-R7
Fitur ini adalah konektivitas Bluetooth yang bisa menyambung panel instrumen dengan smartphone.
Di Yamaha NMAX sendiri fitur konektivitas ini bernama Y-Connect.
Hingga sekarang, belum ada konfirmasi soal peluncuran Yamaha R15M ini di India.
Namun kira-kira menurut brother, bakal masuk ke Indonesia juga gak nih?
Source | : | Rushlane.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR