MOTOR Plus-Online.com - Seharga Yamaha Aerox, winglet khusus untuk Yamaha R1 dan R1M bikin mirip motor MotoGP, gokil!
Pabrikan motor mulai meniru tampilan motor MotoGP untuk beberapa motor massalnya.
Yang terbaru, Yamaha merilis winglet khusus untuk moge Yamaha R1 dan R1M yang harganya bisa tebus satu unit Yamaha Aerox bro!
Yamaha baru saja meluncurkan satu set winglet untuk Yamaha R1 dan R1M dari tahun 2016 ke atas.
Ini bertujuan untuk terus mengupgrade tampilan dari kedua moge andalan Yamaha tersebut.
Winglet khusus ini memiliki desain yang terinspirasi oleh motor balap Yamaha M1 di MotoGP.
Dengan memasang winglet tersebut, bikin Yamaha R1 dan R1M semakin agresif layaknya motor balap di MotoGP brother!
Masing-masing winglet memiliki berat hanya 70 gram untuk setiap sisinya.
Baca Juga: Keren, Rizoma Rilis Spion Khusus Motor Sport Superbike, Mirip Winglet!
Baca Juga: Naik Yamaha Aerox, Valentino Rossi Cerita Ke Dani Pedrosa Mau Balapan 10 Tahun Lagi
Hal ini dikarenakan bahan material winglet ini terbuat dari serat karbon yang ringan dan kokoh.
Rancangan winglet berbahan serat karbon ini gak sembarangan loh!
Yamaha telah menguji winglet khusus ini agar mirip dengan fungsi winglet di MotoGP.
Winglet tersebut diuji berkali-kali demi memastikan ketahanan dan stabilitas ketika Yamaha R1 dan R1M dipacu kencang.
Brother mau tahu harga winglet khusus Yamaha R1 dan R1M ini?
Winglet khusus ini tersedia di situs resmi YS GEAR YAMAHA JAPAN dan diharapkan akan dijual pada Oktober 2021.
Untuk harganya, satu set winglet ini dibanderol sekitar 220.000 yen atau sekitar Rp 28,4 jutaan bro!
Harga segitu bisa tebus satu unit All New Aerox 155 Connected yang dijual Rp 25,900,000 ,- OTR Jakarta loh!
Baca Juga: Winglet Yamaha Aerox 2021 Connected, Bikin Tampilan Ala MotoGP
Wajar saja brother, harga motor Yamaha R1 dan R1M saja sudah selangit.
Cocok nih untuk sultan pemilik Yamaha R1 atau R1M yang kepengen motornya makin mirip MotoGP!
Source | : | Moto7.net |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR