MOTOR Plus-Online.com - Siap-siap BPJS Kesehatan kasih bantuan Rp 50 juta.
Informasi ini beredar di media sosial.
Dalam informasi juga menuliskan link dan PIN untuk mengakses dana itu.
Berikut narasi yang beredar.
"Peserta BPJS Yth.
Anda Menerima Dana Bantuan Dari BPJS Kesehatan Info Klik: bit.ly/DanaSaluranBpjs-2021 PIN Locked Anda 458458.
Alhamdulillah selalu bersyukur," tulis pengunggah.
Gak cuma itu terdapat juga narasi yang berbeda sebagai berikut.
"Peserta BPJS Yth.
Anda resmi menerima
DANA BANTUAN dari BPJS Kesehatan dgn ID: 44d678
Verifikasi di Link: bit.ly/BANSOS-50JUTA Wa:083122990909".
Kedua narasi itu pun jadi pertanyaan, apakah benar ada bantuan dari BPJS Kesehtan?
Baca Juga: Bantuan Rp 3,55 Juta Buat Usia 18 Tahun Sudah Dibuka, Tunggu Apa Lagi Terbatas 800 Ribu Orang
Baca Juga: Bocoran Nomor KTP yang Dapat Bantuan Rp 1,2 Juta dari Pemerintah untuk 3 Juta Orang Bisa Cek dari HP
Menanggapi hal tersebut Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ali Ghufron angkat bicara.
Menurutnya pesan terkait adanya dana bantuan dari BPJS Kesehatan adalah informasi palsu alias hoaks.
"Jika Anda pernah menerima SMS atau chat WhatsApp tentang dana bantuan BPJS Kesehatan, waspadalah itu hoaks alias berita bohong," ujar Ghufron dikutip dari Kompas.com.
Ghufron menegaskan, BPJS Kesehatan tidak pernah memberikan bantuan apapun seperti yang tertulis dalam SMS atau chat WhatsApp tersebut.
"Informasi seputar BPJS bisa Anda akses di situs resmi dan media sosial resmi BPJS Kesehatan seperti facebook, twitter, instagram, youtube, dan tiktok," imbuh Ghufron.
Masyarakat juga bisa mengakses informasi resmi seputar BPJS Kesehatan di aplikasi JKN Mobile.
Selain itu, pengguna BPJS Kesehatan bisa menghubungi Care Center di nomor 1500 400.
Pada layanan tersebut, masyarakat dapat melakukan pengaduan atau mengecek informasi seputar BPJS Kesehatan.
Baca Juga: Jangan Kaget Terima Transferan Rp 1 Juta Ada Bantuan dari Pemerintah untuk 1,6 Juta Orang Penerima
Guna mengantisipasi terjadinya penipuan atau hal yang tidak diinginkan, Ghufron mengimbau masyarakat untuk berhati-hati terhadap berbagai macam modus penipuan.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR