Geger, Honda Vario 125 'Ditodong' Rp 640 Ribu Parkir di Bandara Soetta

Indra Fikri - Rabu, 15 September 2021 | 08:45 WIB
Dok. Dimas Pradopo
Geger, sebuah Honda Vario 125 'ditodong' Rp 640 ribu saat ingin keluar parkir di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.

MOTOR Plus-online.com - Geger, sebuah Honda Vario 125 'ditodong' Rp 640 ribu saat ingin keluar parkir di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.

Hal ini terjadi lantaran sang pemilik motor melakukan parkir inap selama kurang lebih 4 bulan lamanya.

“Itu totalnya kurang lebih 130 hari, biayanya sekitar Rp 640 ribuan,” ujar Dimas Pradopo, pemilik kendaraan yang juga rekan jurnalis.

Menurut Popo sapaan akrabnya, parkir di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) terbilang lebih murah dibandingkan bandara lainnya di Indonesia.

“Hitungannya murah kalau di Soekarno-Hatta, karena dihitungnya per hari, bukan per jam. Parkir motor ada di Terminal 1, 2, dan 3,” sambungnya.

Popo mengungkapkan, kekurangan parkir motor di bandara yaitu kepanasan dan kehujanan.

Hal ini dikarenakan parkir motor tidak menyediakan atap untuk berteduh.

“Kalau yang mau ada atapnya di Terminal 2, tapi penuh banget. Tapi parkir di bandara tergolong aman, karena motor kita dijaga sama petugasnya,” ungkap Popo.

Baca Juga: Bandara Sirkuit Mandalika Siap Sambut Pesawat Kargo WSBK Dan MotoGP Indonesia

Baca Juga: Bikin Kaget Helm Satpam Airport Harganya Rp 100 Juta Dan Pakai Android

Source : Kompas.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular