MOTOR Plus-online.com - Pikir ulang bro, mobil Toyota Kijang Innova Diesel lansiran 2004 kini dijual lebih murah dari motor matic.
Toyota Kijang Innova Diesel ini lebih banyak diburu karena biaya operasionalnya lebih murah dan torsinya juga asyik.
Makanya Toyota Kijang Innova Diesel banyak dicari, salah satunya tipe E yang harganya sudah terjangkau.
Berdasarkan kanal pricelist GridOto.com, Toyota Kijang Innova Diesel tipe E ini sudah bisa didapat dengan modal Rp 80 juta saja.
Harga tersebut lebih murah dibandingkan harga motor matic Honda Forza 250.
Motor matic Honda Forza 250 dijual dengan harga Rp 84,645 juta OTR Jakarta.
Honda Forza 250 menggendong mesin 250 cc SOHC eSP+ berpendingin cairan.
Mesin mampu menghasilkan tenaga 17 kW atau sekitar 16,76 hp pada 7.750 rpm.
Baca Juga: Bikin Melongo, Harga KTM RC 8C 2022 Lebih Mahal Dari Toyota Innova Diesel Matic
Baca Juga: Serem KTM Jual Motor Balap Buat Rally, Seharga Toyota Kijang Innova
Kemudian torsinya sebesar 24 Nm di 6.250 rpm.
Honda Forza 250 juga menghadirkan fitur-fitur canggih.
Mulai dari hadirnya kontrol traksi atau Honda Selectable Torque Control (HSTC).
Kemudian pengaturan windshield secara elektronik tetap dipertahankan.
Lalu juga peneragan yang serba LED di depan dan belakang bikin tampilannya makin mewah.
Baca Juga: Kawasaki Ninja 150 Laku Seharga Kijang Innova, Apa Iya? Nih Buktinya
Source | : | Otomania.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR