Serbu, Pertamina Buka Lowongan Kerja Buat Lulusan D3 yang Baru Lulus

Erwan Hartawan - Rabu, 22 September 2021 | 20:05 WIB
TRIBUNNEWS/DANY PERMANA
Pertamina buka lowongan kerja untuk lulusan D3 yang baru lulus

MOTOR Plus-Online.com - Serbuu PT Pertamina (Persero) buka lowongan kerja buat lulusan Diploma 3 yang baru lulus.

Lowongan ini disampaikan Pertamina lewat akun instagram resminya @pertamina.

Nah buat yang berminat bisa akses melalui https://recruitment.pertamina.com.

Adapun tahapan waktu pendaftaran rekrutmen adalah pada 20-25 September 2021.

Berikut informasi lengkap lowongan apa saja lowongan yang tersedia di Pertamina.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PT Pertamina (Persero) (@pertamina)

Baca Juga: Segini Harga Bensin Pertamina dan Shell Setelah Harga Minyak Mentah Dunia Jadi Sorotan

Baca Juga: Harga Bensin Ini Naik Rp 2.450 Akhir September di SPBU, Pihak Pertamina Kasih Alasan yang Sebenarnya Terjadi

1. PT Pertamina Lubricants (PL)

PT Pertamina Lubricants (PL) merupakan anak usaha di bawah Subholding Commercial & Trading - Pertamina Group.

PT PL yang didirikan pada 23 September 2013, mengelola bisnis Pelumas dan Produk Kimia serta turunannya mulai dari proses pengembangan, produksi, penjualan, hingga distribusi.

Cakupan bisnis PT PL meliputi dalam dan luar negeri.

Program rekrutmen ini akan difokuskan pada posisi Finance di Sales Region dan posisi Lead Operator dan Jr. Supervisor di Depot Supply Point (DSP) yang berlokasi di seluruh wilayah kerja PT PL.

Persyaratan:

- Usia maksimal 25 tahun pada 2021 atau maksimal kelahiran 1996.

- Memiliki ijazah D3 atau ijazah sementara/surat keterangan lulus untuk lulusan 2021.

- Jurusan adalah D3 Akuntansi, Teknik Mesin, Teknik Industri, Manajemen, dan Manajemen Logistik.

- IPK minimal 2,75 dari skala 4.
- Akreditasi universitas minimal B atau baik sekali.

- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT PL dan Pertamina Group.

Baca Juga: Hore Harga BBM Pertamina Ini Diskon Lagi, Potongannya Lumayan Buruan Isi Bensin

2. PT Kilang Pertamina Internasional (KPI)

PT KPI selaku Subholding Refining & Petrochemical - Pertamina Group.

Subholding ini bertanggung jawab terhadap kegiatan pengolahan minyak menjadi produk minyak dan produk petrokimia, yang terdapat di sejumlah kilang yang sudah beroperasi maupun proyek-proyek yang sedang dijalankan.

Sebagai Subholding, PT KPI membawahi entitas Pertamina lainnya, yaitu PT Kilang Pertamina Balikpapan dan PT Pertamina Rosneft Pengolahan dan Petrokimia.

Program rekrutmen ini akan difokuskan pada posisi Operator atau setara di Refinery Unit seluruh wilayah PT KPI.

Persyaratan:

- Usia maksimal 25 tahun pada 2021 atau maksimal kelahiran 1996.

- Memiliki ijazah D3 atau ijazah sementara/surat keterangan lulus untuk lulusan 2021.

- IPK minimal 2,75 dari skala 4
- Akreditasi universitas minimal B atau baik sekali

- Jurusan adalah D3 Teknik Kimia, Analis Kimia, Kimia Industri, Teknik Mesin, Teknik Elektro Arus Kuat (Listrik) Teknik Elektro Arus Lemah (Instrumen), dan Teknik Lingkungan

- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT KPI dan Pertamina Group.

Baca Juga: Pertamina Lubricants Hadirkan Bengkel Oli Gratis Ditukar Sampah

3. PT Pertamina Patra Niaga (PT PPN)

PT PPN selaku Subholding Commercial & Trading - Pertamina Group.

Subholding ini mengelola bisnis hilir energi dan petrokimia yang meliputi supply chain, pendistribusian, pemasaran, trading serta layanan jual produk Bahan Bakar Minyak (BBM), pelumas, dan LPG, aspal dan produk petrokimia.

Adapun peruntukannya, baik untuk memenuhi kebutuhan konsumen ritel maupun korporat di seluruh nusantara maupun di luar negeri.
Program rekrutmen ini akan difokuskan pada posisi Operator atau Technician di Fuel Terminal/Integrated Terminal/Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) di seluruh wilayah PT PPN.

Persyaratan:

- Usia maksimal 25 tahun pada 2021 atau maksimal kelahiran 1996
- Memiliki ijazah D3 atau ijazah sementara/surat keterangan lulus untuk lulusan 2021.

- IPK minimal 2,75 dari skala 4
- Akreditasi universitas minimal B atau baik sekali

- Jurusan adalah D3 Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Industri, Teknik Kimia, dan Teknik Sipil
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT PPN dan Pertamina Group.

Source : Instagram
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular