MOTOR Plus-Online.com - Ramai Yamaha R15 V4 rilis, intip modifikasi Yamaha R15 V3 bergaya Neo Cafe Racer yuk brother!
Yamaha R15 V4 dan R15M resmi meluncur untuk pasar India dan rumornya akan masuk ke Indonesia.
Selagi menunggu kehadiran Yamaha R15 V4, kita intip modifikasi motor sport ini yang berubah jadi neo cafe racer yuk!
Modifikasi Yamaha R15 satu ini bergaya neo cafe racer yang digarap oleh bengkel Insan Motor Bekasi.
Bengkel custom ini membuat bodywork dari tangki, fairing hingga buritan.
"Kita desain semua body dari nol, mulai dari tangki, fairing sampai buntutnya," ujar Yustinus Erwan Santoso, punggawa Insan Motor Bekasi kepada MOTOR Plus-online.
Iyus, sapaan akrab pria ini, menjelaskan konsep Yamaha R15 Neo Cafe Racer ini adalah request dari seorang customer.
"Minta dibikin cafe racer, cuman modelnya terserah saya, disesuaikan dan enggak mau ubah rangka," lanjutnya.
Baca Juga: Yamaha R15 Punya Lawan, Motor Sport Baru 200 cc Meluncur Harga Mirip NMAX
Baca Juga: Resmi Meluncur Motor Baru Yamaha R15 v4, Harganya Beda Segini Dibanding R15 v3
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR