MOTOR Plus-online.com - Yamaha secara resmi telah meluncurkan motor sport baru YZF-R15 V4, brother sudah tahu belum arti namanya?
Banyak yang pernasaran, apasih arti nama YZF-R15 V4?
Kode ini mungkin enggak terlalu sering disebut.
Karena biasanya motor dari Yamaha yang menggunakan kode ini biar cepat ya dipanggil kode belakangnya aja.
Contohnya YZF-R15, YZF-R25, YZF-R6, hingga YZF-R1.
Brother harus tahu kalau YZF adalah singkatan dari Yamaha Zinger Fourstroke.
R-nya sendiri merupakan singkatan dari Race.
Sedangkan angka setelah huruf R biasanya menunjukkan kapasitas mesin yang diusung.
Baca Juga: Adu Spek Yamaha R15 V4 Vs Honda CBR150R, Mana Paling Keren?
Baca Juga: Yamaha Resmi Luncurkan R15 Versi Terbaru, Begini Arti V4 Pada Nama Belakangnya
Seperti YZF-R15, angka 15 merupakan kapasitas mesinnya yang hanya 150 cc.
Nah, V4-nya sendiri bukan menyatakan konfigurasi mesin yang diusung.
Melainkan, huruf V yang memiliki arti version atau versi.
Sedangkan angka 4 memiliki arti generasi ke 4.
Nah Yamaha YZF-R15 V4 itu artinya merupakan motor versi ke-4 selama YZF-R15 meluncur.
Untuk YZF-R15 V4 terbaru memakai mesin 155 cc SOHC VVA dengan pendingin cairan.
Power dan torsi maksimalnya berada di angka 18,2 hp/10.000 rpm dan 14,2 Nm di 7.500 rpm.
Ada beberapa penggunaan fitur unggulan untuk Yamaha R15 V4 dan R15M.
Baca Juga: Ramai Yamaha R15 V4 Rilis, Intip Modifikasi Yamaha R15 V3 Bergaya Neo Cafe Racer Yuk!
Seperti Assist and Slipper Clutch dan Traction Control System (TCS).
Saat ini YZF-R15 V4 hanya baru rilis di India.
Untuk Yamaha R15 V4 dijual 167.800 Rupee atau sekitar Rp 32,4 jutaan, untuk warna Metallic Red.
Sedangkan untuk warna Dark Knight dan Racing Blue dipatok 168.800 Rupee atau sekitar Rp 32,6 jutaan.
Baca Juga: Yamaha R15 Punya Lawan, Motor Sport Baru 200 cc Meluncur Harga Mirip NMAX
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR