MOTOR Plus-online.com - Akhir-akhir ini bikers di Indonesia dihebohkan dengan peluncuran Yamaha R15 V4 di India.
Wajar saja kalau jadi bahan pembicaraan, karena Yamaha R15 V4 memiliki teknologi-teknologi yang lebih canggih dari pada Yamaha R15 V3 yang saat ini beredar di Indonesia.
Yamaha R15 V4 India punya fitur menarik terutama varian R15M.
Karena ada quick shifter up-shift, yang bikin brother gak perlu menarik kopling saat naik gigi.
Gak hanya itu, Yamaha R15 V4 dilengkapi TCS atau Traction Control System, alias kontrol traksi seperti yang biasa ada di moge.
Dengan adanya fitur ini, maka bisa mengurangi resiko ban belakang spin saat traksi dengan jalan buruk.
Dari sisitem pengeremannya, Yamaha R15 V4 ini dilengkapi dengan modul ABS dual-channel, yang pastinya lebih aman saat dipakai berkendara.
Kemudian dari speedometernya juga lebih canggih.
Baca Juga: Adu Spek Yamaha R15 V4 Vs Honda CBR150R, Mana Paling Keren?
Source | : | Yamaha India |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR