Geger Oknum Polisi Pukul dan Tendang Pemotor, Berawal Gara-gara Gak Bawa SIM dan STNK

Ardhana Adwitiya - Rabu, 29 September 2021 | 17:00 WIB
Facbook
Geger oknum polisi tega pukul dan tendang pemotor, awalnya gara-gara enggak bawa SIM dan STNK, begini kronologi lengkapnya.

MOTOR Plus-online.com - Geger oknum polisi tega pukul dan tendang pemotor, awalnya gara-gara enggak bawa SIM dan STNK, begini kronologi lengkapnya.

Saat menindak pemotor yang melanggar lalu lintas, polisi harus sabar, bisa mengontrol emosi dan menindak pelanggar sesuai aturan.

Namun masih saja ditemukan oknum polisi yang berlaku kasar saat menindak pelanggar lalu lintas.

Baru-baru ini beredar video aksi kekerasan yang dilakukan oknum polisi lalu lintas.

Video tersebut diunggah ke media sosial Facebook pada Selasa (28/9/2021).

"Viral kan polisi di Bima. Beginilah ke lakukan 3 polisi menggunakan kekerasan ke pada anak sekolah di Bima. main tangan. bukannya mengayomi malah main tangan. harus polisi Bima dengan tegas menindak lanjuti personil yang ini," tulis pengunggah pada keterangan video viral itu.

Pada video, terlihat ada tiga polisi sedang menindak pemotor.

Dua anggota berpakaian polantas, sementara seorang lagi berseragam Propam lengkap dengan rompi anti peluru sambil membawa senjata laras panjang.

Baca Juga: Parah Banget, Video Polisi Tendang Pemotor RX King Sampai Terpental di Aspal, Kapolres Tangerang Langsung Bereaksi

Baca Juga: Sempat Viral Video Bule Ngamuk dan Tendang Pemotor Sampai Jatuh, Korban Akhirnya Melapor ke Polisi

Source : Kompas.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular