MOTOR Plus-Online.com - Motor adventure baru mesin 400 cc mirip Pan-America, harga setara dua NMAX!
Belum lama ini meluncur motor adventure baru di Cina yang punya tampang kekar mirip Harley-Davidson Pan America.
Motor adventure baru ini adalah Lifan KPT 400 yang punya banderol setara 2 Yamaha NMAX.
Lifan KPT 400 ini diluncurkan pada gelaran Shenzhen Moto Expo di China.
Sepintas Lifan KPT 400 ini seperti versi kloningan dari motor adventure Harley-Davidson Pan America.
Bagian depan terdapat fairing berbentuk kotak yang kekar dengan headlamp yang juga berbentuk kotak.
Headlamp kotak ini diisi oleh lampu utama model LED proyektor dan lampu DRL di bagian kiri dan kanan.
Terdapat pula crash bar di sekeliling fairing untuk melindungi bagian bodi.
Baca Juga: Meluncur Motor Baru Triumph Mesin 660 cc Bergaya Touring, Segini Harganya
Baca Juga: Saudara Yamaha NMAX Akan Rilis, Motor Baru 155 cc Yamaha Meluncur Bulan Ini
Ngomongin performa, Lifan KPT 400 dibekali mesin 400 cc silinder ganda.
Tenaga yang dihasilkan oleh mesin diklaim sebesar 42 tenaga kuda.
Bagian kaki-kaki juga terlihat kekar dengan suspensi USD dengan beberapa tingkat pengaturan.
Sedangkan di belakang terdapat monosok dengan settingan preload.
Untuk pengereman didukung dua rem cakram di depan, dan rem cakram di belakang.
Selain itu, KPT 400 mendapatkan panel instrumen TFT dengan konektivitas smartphone Bluetooth.
Terdapat pula bagasi tambahan seperti box pannier di bagian tengah dan samping kanan kiri.
Lalu ada windshield tinggi dan setang handle bar dengan hand guard yang makin menampilkan gaya petualang.
Baca Juga: Motor Baru Adik Yamaha NMAX Siap Meluncur Bulan Ini, Intip Bocorannya
Soal harga, Lifan KPT 400 dibandrol dengan harga CNY 29.980 atau setara Rp 66 jutaan.
Harga tersebut bisa tebus dua unit Yamaha NMAX tipe Connected yang dibanderol Rp 31,450,000 OTR Jakarta.
Wah kira-kira Lifan KPT 400 ini meluncur di Indonesia gak ya brother?
Source | : | Rideapart.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR